Home / Ternate Andalan

’’Lagi’’ Puluhan Baliho Ditertibkan Satpol PP Kota Ternate

23 April 2024

TERNATE, OT -Satpol-PP dan Linmas Kota Ternate, kembali menggelar patroli wilayah penertiban baliho dan spanduk ucapan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1445 H di wilayah Kota Ternate.

Kegiatan patroli wilayah Satpol PP Kota Ternate, merupakan salah satu agenda rutin OPD yang memiliki tugas dan fungsi selaku penegak Peraturan Daerah (Perda).

Kasatpol-PP dan Linmas Kota Ternate, Fhandy mengatakan, dalam operasi wilayah yang digelar Selasa (23/4/2024) pihaknya kembali menertibkan sisa-sisa baliho dan spanduk ucapan ramadan dan selamat hari raya idul Fitri yang tersebar di wilayah Kecamatan Ternate Tengah dan Utara terutama yang berada di jalan-jalan protokol.

.

Berdasarkan pendataan, personil Satpol PP Kota Ternate menertibkan puluhan baliho dan spanduk pada sejumlah Kelurahan di Ternate Tengah dan Ternate Utara.

“Total baliho dan spanduk yang ditertibkan petugas di wilayah Kecamatan Ternate Tengah dan Kecamatan Ternate Utara hari ini. sebanyak 33 buah,” ungkap Fhandy.

Dia berharap, para pemilik baliho dan spanduk ucapan Ramadan dan selamat Idul Fitri agar segera membongkar dan menurunkan baliho dan spanduk secara mandiri sebelum ditertibkan oleh petugas.

“Patroli wilayah hari ini bertujuan untuk menjaga estetika kota sekaligus menjaga ketentraman dan ketertiban umum di wilayah kota Ternate,” sebutnya.

Fhandy juga meminta masyarakat Kota Ternate ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan keteriban kota, "jika mengetahui atau menemukan potensi pelanggaran atas ketertiban umum, kami menghimbau agar segera melapor ke Satuan Polisi Pamong Praja atau ke aparatue Kecamatan maupun Kelurahan di wilayah masing-masing," imbau Fhandy.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT