TERNATE, OT - Dinas Ketahanan Pangan (Ketpang) berkerja sama dengan Dinas Pertanian (Distan) Kota Ternate dalam Program Pengawasan Keamanan Pangan.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Ketpang Kota Ternate, Arif Gani kepada indotimur.com di ruang kerjanya, mengatakan, pihaknya bersama Distan telah bersepakat dalam program pengawasan keamanan pangan.
Arif mengaku, kerja sama ini meliputi sertifikasi keamanan pangan segar asal tumbuhan daerah Kabupaten Kota, "nanti secara bersama akan kita pantau langsung dari induk produksi di lapangan misalnya terkait dengan penggunaan pupuk di lokasi," kata Arif baru-baru ini.
"Jadi kita akan melakukan pendampingan dan pengawasan dari penggunaan pupuk apa dan takarannya seperti apa, sehingga tidak membahayakan masyarakat pada saat mengkonsumsi," tambahnya.
Arif menjelaskan, tujuan dari pendampingan dan pengawasan ini agar pangan segar asal tumbuhan ini betul-betul terkontrol dari mulai proses penanaman, panen hingga masuk ke pasar dalam kondisi aman dan sehat.
Arif mengaku, program kerjasama ini sudah berjalan, "kami sudah turun langsung ke Pulau Hiri dan Moti kemudian kami juga akan turun ke pulau-pulau yang ada di daerah Kota Ternate lainnya," tukas Arif
"Mereka juga langsung membawa sampel dan alat-alatnya untuk mengetes tumbuhan tersebut menggunakan pupuk apa, dan itu pengetesannya lebih ke daun dan sayur-sayuran, yang memang pangan segar asal tumbuhan ini real dari daerah kabupaten kota terkait," tutupnya.
(mg_ot)