Home / Ternate Andalan

Besok Logo HAJAT 772 Dilaunching

Sejumlah Ruas Jalan Menuju Kantor Wali Kota, Ditutup Untuk Umum
19 November 2022
Koordinator Acara HAJAT ke-772, Nuryadin Rachman

TERNATE, OT - Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate melalui panitia Hari Jadi Ternate (HAJAT) ke-772 tahun 2022, akan melaunching logo HAJAT pada Minggu (20/11/2022) di depan kantor Wali Kota Ternate.

Sejumlah acara telah disiapkan panitia pada gelaran launching logo HAJAT 772, mulai dari 

Koordinator acara HAJAT 772, Nuryadin Rachman saat diwawancarai sejumlah wartawan termasuk indotimur.com menyampaikan, ada tiga kegiatan yang dirangkai secara bersama pada Minggu (20/11/2022) besok.

Kata dia, selain launching logo HAJAT, kegiatan yang dipusatkan di depan kantor Wali Kota juga akan dirangkai dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional serta menyambut Sail Tidore.

"Itu agenda inti, di luar itu, juga ada "musik of Ternate Kota Rempah" dan senam sehat," kata Nuryadin saat ditemui di lokasi acara.

Selepas sambutan Wali Kota, lanjut Nuryadin, ada item acara penyaluran bantuan alat kerja atau home industri bagi pelaku IKM (Industri kecil dan menengah) dan bantuan sosial bagi warga kurang mampu. 

"Bantuan ini, sesuai dengan tema HAJAT yaitu pemulihan ekonomi. Sehingga Pemerintah sangat mendukung kegiatan bagi pelaku UKM dalam rangka penguatan ekonomi mikro," sebutnya.

Nuryadin menambahkan, pada kehiatan Minggu pagi juga akan dilakukan penyerahan mini ambrol atau Kaisar pengangkut sampah sebanyak 50 unit, sekaligus dirangkaikan dengan jalan sehat dan sosialisasi masyarakat sadar sampah. "Rangakain kegiatan itu juga bersmaan dengan HKN (Hari Kesehatan Nasional)," ujarnya.

Dalam acara launching logo HAJAT, panitia juga menyediakan berbagai doorprize dengan hadiah utama sepeda motor, TV, lemari es, mesin cuci, handphone, dispenzer, kipas angin dan hadiah menarik lainnya. "Usai dari itu, panitia juga memutar video HAJAT  melalui videotron," sebut Nuryadin.

Kepala Badan Kesbangpol Kota Ternate atas nama Pamkot dan panitia HAJAT juga mengundang secara terbuka kepada seluruh lapisan masyarakat Kota Ternate, untuk bersama-sama menghadiri dan meramaikan launching logo HAJAT 772 yang rencananya akan dihadiri Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman.

Sementara itu, pada pelaksanaan launching logo HAJAT 772, Dinas Perhubungan Kota Ternate akan melakukan rekayasa lalulintas pada sejumlah ruas jalan terutama menuju kantor Wali Kota.

Informasi yang dihimpun indotimur.com menyebutkan, jalur-jalur menuju kantor Wali Kota untuk sementara ditutup untuk umum.

Dari arah selatan, kendaraan akan dialihkan dari depan masjid Muhajirin, sementara dari arah utara, depan masjid Almunawar dan depan toko Nando akan dialihkan ke arah barat melalui belakang kantor Wali Kota.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT