Home / Ternate Andalan

50 Unit Armada Sampah Resmi Diserahkan ke Kecamatan

20 November 2022
Wali Kota Ternate secara simbolis menyerahkan kunci kendaraan roda tiga pengangkut sampah kepada Camat Ternate Tengah

TERNATE, OT - Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman secara simbolis menyerahkan 50 unit armada roda tiga (kaisar) pengangkut sampah kepada pihak Kecamatan untuk selanjutnya diserahkan ke Kelurahan pada masing-masing Kecamatan.

Acara penyerahan 50 unit kendaraan kaisar pengangkut sampah, dirangkai dalam acara launching logo Hari Jadi Ternate (HAJAT) ke-772 yang dipusatkan di depan kantor Wali Kota Ternate.

Kegiatan ini, turut dihadiri unsur Forkompimda Kota Ternate, para pejabat eselon II, III dan IV di lingkup Pemkot Ternate serta ratusan warga Ternate lainnya.

Saat menyerahkan kendaraan pengangkut sampah kepada para Camat, orang nomor satu di jajaran Pemkot Ternate, itu berharap, pengadaan 50 unit armada sampah ini, dapat memberikan dampak positif dalam upaya menanggulangi masalah sampah di Kota Ternate.

“Semoga dengan adanya pemberian atau bantuan armada sebanyak 50 unit ini, dapat membantu membersihkan sampah di kawasan Kelurahan,” kata Tauhid usai melaunching logo HAJAT 772.

.

Menurutnya, penangulangan sampah tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, namun butuh kerjasama, kolaborasi dan partisipasi serta dukungan masyarakat. 

Wali Kota berharap, setelah diserahkan, pihak Kecamatan langsung mendistribusikan ke pihak Kelurahan, "saya berharap, 50 unit armada pengangkut sampah ini bisa dijaga dan dirawat dengan baik agar bisa membantu mengurangi sampah di Kota Ternate, karena kita berharap Kota Ternate bisa terbebas dari sampah,” harapnya.

Usai penyerahan, Wali Kota Ternate bersama unsur Forkompimda dan jajaran Pemkot Ternate serta masyarakat melakukan konvoi armada sampah sekaligus sebagai upaya sosialisasi sadar sampah kepada masyarakat Ternate.

Berdasarkan data yang dikantongi indotimur.com 50 unit armada sampah ini diterima oleh tiga Kecamatan yaitu Kecamatan Ternate Selatan, Kecamatan Ternate Tengah dan Kecamatan Utara.

Rencananya, pada tahap berikutnya, armada sampah khusus kawasan lingkungan Kelurahan ini juga akan didistribusikan ke Kecamatan Ternate Barat, Ternate Pulau, Kecamatan Batang Dua, Hiri dan Kecamatan Pulau Moti.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT