Nama Jeff Bezos tentu saja sudah tidak asing lagi di jagat internet. Pemilik Amazon yang juga merupakan salah satu orang terkaya di dunia ini selalu saja melakukan sesuatu yang selalu menjadikan namanya sebagai headline berita di internet. Dan kali ini, namanya kembali mencuat setelah perusahaannya Blue Origin menjual 1 dari 6 kursi di pesawat luar angkasanya New Shepard untuk melakukan perjalanan singkat ke ruang suborbital.
Pada tanggal 5 Mei 2021 kemarin, tanggal yang bertepatan dengan sejarah astronot dari Amerika Serikat pertama yang keluar angkasa, Alan Shepard pada tanggal 5 Mei 1961, Blue Origin mengumumkan 1 kursi terakhir dipesawat ini resmi di lelang kepada penawar tertinggi. Lelang ini dilakukan secara online melalui website resmi Blue Origin yang dapat diakses melalui link https://www.blueorigin.com.
Lelang ini terdiri dari 3 fase.
Tanggal 5 - 19 Mei 2021
Sealed online bidding - fase penawaran dari partisipan dengan nominal yang tidak diketahui oleh penawar lainnya
Tanggal 19 Mei 2021
Unsealed online bidding - nilai penawaran mulai ditampilkan dan partisipan harus mencapai angka tertinggi untuk bisa melanjutkan penawaran
Tanggal 12 Juni 2021
Live auction - penawaran diakhiri dengan lelang online secara langsung
Uang yang didapat dari penawar tertinggi ini akan disumbangkan ke yayasan Blue Origin untuk menginspirasi generasi masa depan untuk mengejar karir di STEM (Sciense, Technology, Engineering, and Math) dan membantu menciptakan masa depan kehidupan di luar angkasa.
New Shepard terdiri dari roket dan kapsul, keduanya dapat digunakan kembali. Roket tersebut kembali turun ke Bumi untuk melakukan Vertical Touchdown (Mendarat secara vertikal) tak lama setelah lepas landas, dan kapsul mendarat dengan parasut setelah menyelesaikan perjalanannya ke ruang suborbital.
Lelang ini dapat diikuti oleh siapapun dengan melakukan pendaftaran melalui website resmi Blue Origin dengan alamat https://register.flynewshepardauction.com . (capt)