Home / Sekadau

Wabup Tinjau Proses Pencetakan e-KTP di Nanga Taman

03 September 2021

KALBAR, OT - Wakil bupati Sekadau, Subandrio kunjungi kantor Camat Nanga Taman guna meninjau proses pencetakan kartu E-KTP dan Kartu Identifikasi Anak (KIA), di gedung Serbaguna kantor camat Nanga Taman, Kamis (3/9/2021). 

Camat Nanga Taman, Paulus Ugang menyampaikan terimakasih atas kunjungan wakil bupati Sekadau dalam monitor kegiatan tersebut. 

"Saya sebagai Camat Nanga Taman mengucapkan terimakasih kepada bapak wakil bupati yang sudah datang untuk monitoring kegiatan yang diadakan oleh dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil kabupaten Sekadau ini," kata Ugang. 

"Masalah administrasi pemerintahan, kecamatan Nanga Taman menargetkan setiap bulan 20 akta kelahiran setiap dusun harus dicetak, untuk mempermudah masyarakat untuk berurusan," tambahnya. 

Wakil bupati Sekadau, Subandrio mengatakan beliau sengaja monitoring ke kantor Camat Nanga Taman untuk melihat secara langsung proses administrasi ini. 

"Saya sengaja monitoring ke kantor Camat Nanga Taman ini, untuk melihat langsung proses pencetakan administrasi identitas masyarakat ini berjalan dengan lancar," tuturnya. 

Wabup juga menjelaskan, identitas adalah dokumen yang sangat penting bagi warga negara. 

"Data diri kita sangat penting, semuanya bermuara dari identitas sebagai warga negara Indonesia. Ada tiga identitas yang sangat penting kita miliki, yaitu akta kelahiran, akta nikah dan akta kematian, serta yang lainnya seperti KTP, KK, SIM dan lain-lain yang juga sangat diperlukan," jelas Suban. 

Tahun 2022, Subandrio menyampaikan akan mengalokasikan perbanyak mesin cetak eKTP. 

"Tahun 2022, kita berupaya mengalokasikan mesin cetak eKTP. 1 kecamatan 1 mesin perekam eKTP, supaya memberikan kemudahan untuk masyarakat kabupaten Sekadau," tutup wabup. 

Selanjutnya wabup memberikan eKTP dan kartu KIA secara simbolis kepada masyarakat yang telah dicetak eKTP dan kartu KIA nya. 

Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Kepada dinas Sosial, Apronius Akim Sehan, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Suryadi, kapolsek Nanga Taman kepala desa Nanga Taman, kepala desa Nanga Mentukak serta rombongan lainnya.

 (red)


Reporter: Yahya Iskandar
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT