Home / Sekadau

Agro Andalan Bagikan Alat Pemadam Kebakaran Lahan Kepada 7 Desa Binaan

13 September 2019
Foto: Perusahaan kelapa sawit PT Agro Andalan (AAN) menyerahkan bantuan alat pemadaman kebakaran hutan dan lahan kepada 7 desa binaan

SEKADAU, OT - Perusahaan kelapa sawit PT Agro Andalan (AAN) menyerahkan bantuan alat pemadaman kebakaran hutan dan lahan kepada 7 desa binaan siaga api, 1 kecamatan dan 1 kepolisian sektor (Polsek) di sekitar lokasi perusahaan di Kabupaten Sekadau sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab perusahaan dalam mengatasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Serah terima bantuan alat pemadam karhutla tersebut  dihadiri oleh Bupati Sekadau, Camat Sekadau Hulu, Ketua Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPPD), Kapolsek Sekadau Hulu, manajemen AAN dan para kepala desa yang memperoleh bantuan, di kantor PT AAN, desa setawar, Jumat (13/9).

"Bantuan alat pemadam karhutla yang diserahkan AAN tersebut berupa  tandon air dengan kapasitas 3.000 liter, selang keluar, selang hisap, pompa jinjing, helm, kacamata googles, kaos seragam damkar, sepatu boot, lampu kepala, masker, nozzle, sekop, jerigen, kampak dan alat komunikasi handy talky," ujar perwakilan manajemen AAN, Bapak Mukhlis Amiruddin. 

Ia mengatakan Desa binaan siaga api yang mendapatkan bantuan diantaranya Desa Setawar, Desa Tapang Perodah, Desa Nanga Pemubuh, Desa Nanga Menterap, Desa Sungai Sambang, Desa Mondi dan Desa Boti. Bantuan yang sama diberikan juga kepada Kecamatan Sekadau Hulu dan Polsek Sekadau Hulu.

"Pemberian bantuan ini merupakan salah satu  kepedulian perusahaan dalam bekerja sama dengan masyarakat, khususnya dengan desa sekitar, untuk menanggulangi ancaman kebakaran lahan yang berada di luar rencana," katanya.

Ia juga mengatakan melihat perkembangan yang masih terjadinya kebakaran diseluruh indonesia, termasuk didaerah sekitar PT Agro Andalan. Sehingga pihaknya merasa memiliki tanggung jawab untuk membantu masyarakat sekitar.

"Kami ingin memberikan sumbangsih sebagai rasa tanggung jawab, menyiapkan alat apabila terjadi kebakaran yang tidak terencana di sekitar wilayah PT agro andalan. Memberikan sedikit manfaat peran perusahaan dalam mengurangi bahaya asap yang terjadi disekitar agro andalan," katanya.

Ia mengakui hubungan pihaknya dengan masyarakat selama ini cukup baik, sehingga ia berharap dengan bantuan ini desa bisa lebih siaga dalam mengatasi ancaman kebakaran lahan yang tidak direncanakan melalui kerja sama dengan masyarakat.

"Terima kasih kepada masyarakat sekitar selama ini dalam keadaan cukup panas disekitar kebun, kerja sama yang ditunjukan cukup baik. Jika mereka ingin membuka lahan Sekadau menyampaikan ke kami sehingga kebun bisa terorganisir sehingga tidak terjadi kebakaran yang tidak terkendali," tuturnya.

Ia berharap kerja sama ini dapat semakin ditingkatkan kemudian hari dan tentunya ia berharap tidak terjadi adanya kebakaran lahan. 

"Mudah-mudahan kedepan bisa ditingkat kan lagi, mengurangi pembukaan lahan dengan cara di bakar. Apakah bantaun ini harus mencegah masyarakat yang ingin membuka lahan, tentu tidak ini hanya untuk kebakaran yang tidak terencana," harapnya. 

Sementara itu Kepala Desa Setawar, Agus, mengucapkan terima kasih kepada AAN yang telah peduli dalam membatu desa di sekitar perkebunan. Selain bantuan alat damkar tersebut, katanya, pihaknya juga berterima kasih dengan bantuan AAN dalam perbaikan jalan desa.

"Kami dari Pemdes bersama rekan desa lainnya sangat berterima kasih kepada perusahaan yang telah memeberi bantuan saran dan prasarana damkar. Saat ini musim kemarau sangat rawan sekali Karhutla di wilayah kita," tuturnya 

Tentu bantuan ini dinilai olehnya sangat membantu jika terjadi Karhutla di wilayah desa yang berdekatan dengan perusahaan.(red)


Reporter: Yahya Iskandar

BERITA TERKAIT