Home / Kabar Sasadu

Cegah Terjadinya Korupsi, Bupati James Minta OPD Harus Berkomitmen dengan BPK

13 Desember 2023
Bupati Halbar James Uang (foto:list)

HALBAR, OT - Bupati Halmahera Barat (Halbar) James Uang meminta seluruh jajarannya untuk berkomitmen dalam mencegah terjadinya korupsi dengan terus berupaya memperbaiki sistem keuangan, OPD dalam Pemerintahan "Diahi'

Ketegasan itu disampaikan oleh orang nomor satu di Kabupaten Halmahera Barat saat memberikan sambutan pada Rakor Akselerasi Pencegahan Korupsi Pemkab Halbar dengan BPK RI Perwakilan Malut, bertempat di lantai dua kantor Bupati baru-baru ini.

Rapat yang dihadiri turut dihadiri Ketua Satgas Direktorat Kooridnasi Supervisi Wilayah KPK, unsur Forkopimda, pata pimpinan dan anggota DPRD Halbar, sejumlah kepala-kepala OPD serta tamu undangan lainnya itu, merupakan wujud nyata dari komitmen Pemkab Halbar dalam menjaga kehormatan, keadilan, dan intergirtas dalam tata kelola Pemerintahan di "Bumi Banau"

"Kehadiran kita pada acara Rakor ini, tidak semata untuk sebuah acara formal tetapi juga sebagai wujud nyata menjalankan keadilan berkomitmen dalam pencegahan terjadinya korupsi," tegas Bupati.

Menurutnya, korupsi adalah penyakit sosial yang merugikan tidak hanya bagi pemerintah, tetapi juga masyarakat, "karena itu hari ini, kita berkumpul dalam rangka rapat pencegahan korupsi," ungkap Bupati.

Dia mengakatan, Rakor ini sebagai langkah proaktif dan nyata dalam menjaga kebersihan dan kesehatan tata kelola Pemkab Halbar.

Dalam mencegah korupsi, lanjut Bupati, perlu membangun pondasi yang kuat, dengan berdasarkan pada transparansi aktif seluruh elemen masyarakat.

"Saya yakin, kolaborasi yang erat antara Pemerintah, sektor swasta, dan masyarkat merupakan kunci keberhasilan dalam mewujudkan pemerintah yang bersih dan bebas dari korupsi," sebut Bupati.

Dengan komitmen tegas dapat memastikan setiap kebijakan dan program yang diimplementasikan oleh Pemda ini, akan dilakukan dengan integritas dan penuh tanggung jawab.

Oleh karena itu kepada seluruh jajaran Pemda Halbar, baik di tingkat Kabupaten, maupun kecamatan untuk menjadi tauladan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab bersama.

"Mari kita bersama -sama menciptakan lingkungan yang tidak hanya mendukung pertumbuhan ekonomi, tetapi juga menjamin keadilan, kebersihan, dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Halbar," ajaknya.

Komitmen pencegahan korupsi, bukan sekedar wacana atau diskusi, namun harus ada komitmen dan langkah nyata sehingga dapat membawa dampak positif bagi masa depan yang lebih baik lagi

Bupati berharap, dengan kegiatan Rakor ini, upaya-upaya bersama dan kolaborasi pencegahan korupsi menjadi tonggak awal bagi perubahan positif yang diharapkan bersama.

 (deko)


Reporter: Hasarudin Harun
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT