Home / Kabar Saruma

Bupati Halsel Resmikan Pasar Sejarah ''Amasing Kota''

25 Januari 2021
Pasar Amasing Yang Dibagun Kembali Pemkab Halsel

HALSEL, OT - Pasar Lama di Desa Amasing Kota Kecamatan Bacan merupakan salah satu pusat grosir pertama di ibukota Kabupaten Halmahera Selatan.

Pasar yang dibangun sejak tahun 1957 itu, terletak di kompleks Virgin Desa Amasing Kota, Kecamatan Bacan.

Pasar yang sempat tidak difungsikan itu, kemudian direnovasi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halsel dengan bangunan parmanen dan akhirnya diresmikan oleh Bupati Halsel, Bahrain Kasuba Senin,(25/01/21).

Saat membacakan sambutan, Bupati Halmahera Selatan Bahrain Kasuba, menyebut, pasar yang dibangun dan digunakan sejak 64 tahun lalu itu, pertama kali diresmikan oleh Gubernur Maluku ke-II Muhammad Padang.

Pembangunan pasar yang terletak di pusat kota Bacan itu, dipelopori oleh salah satu tokoh penting masyarakat Amasing yakni Muhammad Saha Kamarullah, pada tahun 1957 dengan desain pasar tradisional.

Pasar yang kerap.disebut Pasar Lama itu, dibangun untuk mengeliatkan roda ekonomi masyarakat Bacan saat itu. Setelah pasar tersebut dibangun, Muhammad Saha Kamarullah, kemudian melakukan komunikasi dengan pemerintah Maluku dan akhirnya diresmikan oleh Gubernur Maluku ke-II, Muhammad Padang.

"Jadi izin yang diberikan saat itu untuk Pasar Amasing adalah untuk berjualan sembako serta barito dan hanya buka setiap hari Sabtu, oleh sebab itu, pasar ini disebut Pasar Sabtu,".ujar. Bahrain.

Karena merupakan pasar sejarah, maka sebagai Bupati yang hidup di pulau Bacan sejak kecil punya perhatian khusus untuk membangunnya kembali, dan ahamdulilah hari ini pasar sejarah sejak kita di bacan, kita sama-sama meresmikannya,"ujarnya.

Bahrain juga menyampaikan, meski diberi amanah dengan waktu yang singkat (5 tahun), namun telah membuktikan pembagunan di Halsel telah dilakukan salah satunya adalah pasar sejarah yang diresmikan saat ini. 

"Terlalu singkat namun saya bersyukur bisa melakukannya," ujar Bupati.

Dia berharap agar masyarakat setempat mampu mempergunakan pasar tersebut dengan baik, untuk menopang perekonomian masyarakat di sekitar kawasan ibukota, diamtaranya, Desa Amasing Kota, Amasing Kota Barat, Amasing Kota Utara, Desa Labuha dan sekitarnya.

"Kita kembali membuat sejarah baru, sejak 1957, diresmikan Gubernur Maluku, pasar ini kembali diresmikan oleh saya," tambahnya.

Sementara, Kades Amasing Kota, Buhari Iskandar Alam, dalam sambutanya merasa bangga dan senang hati, karena pasar yang selam ini diidamkan oleh masyarakat di wilayah Amasing telah direalisasikan oleh Bupati Halsel.

"Almahdulillah masyarakat dan pedagang khususnya pedagang Barito dan sayur mayur sudah merasa nyaman berjualan di pasar Amasing," terangnya.

Kades atas nama warga Amasing Kota dan sekitarnya berterima kasih kepada Bupati, karena mampu membangun sebuah pasar modern yang megah.

Kades juga menyampailan salam dari Sultan Bacan kepada Bupati atas komitmennya membangun pasar di Amasing Kota.

"Beliau (Sultan) juga menitipkan salam kepada bupati, atas prestasi dibangunnya kembali pasar sejarah Amasing," tutupnya.

 (iel)


Reporter: Sahril Samad
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT