TERNATE, OT- Turnamen Mini Soccer Kapolda Cup I tahun 2023 antar Objek Vital Nasional (Obvitnas) dan Objek Tertentu se Maluku Utara resmi dihelat di lapangan mini Soccer R26 Ternate. Rabu (1/11/2023).
Turnamen Kapolda Malut Cup I 2023 antar Obvitnas dan Obter se Malut tersebut, dibuka langsung Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Malut, Brigjen (Pol) Samudi yang dihadiri oleh seluruh perwakilan masing-masing tim hingga pejabat utama Polda Malut.
Brigjen Pol. Samudi dalam sambutannya menyampaikan 2 hal penting dalam turnamen mini Soccer Kapolda Malut Cup I.
Dua hal penting yang disampaikan kepada seluruh peserta pada turnamen Kapolda Cup I adalah turnamen yang resmi digelar malam ini adalah turnamen untuk mempererat silaturahmi antara perusahan baik di Obvitnas maupun Obter se Malut.
Untuk itu Wakapolda menekankan kepada seluruh tim untuk memanfaatkan ajang ini secara baik dan tidak saling menjatuhkan atau atau mencederai satu sama lain.
“Saya tekankan, ini sepak bola, bukan sepak kaki, kalau sepak kaki bukan main bola tapi itu karakter,” tekannya.
Penekanan kedua yang disampaikan Wakapolda adalah untuk masing-masih tim agar menjunjung tinggi sportivitas agar penyelenggaraan turnamen Kapolda Cup I tahun 2023 bisa berjalan aman dan sukses.
“Pesan kedua saya adalah junjung tinggi sportivitas masing-masing tim,” tegasnya.
Senada dengan Wakapolda Malut, Direktur Pengamanan Objek Vital (Ditpamobvit) Polda Malut, Kombes Pol. Heri Tri Maryadi saat dikonfirmasi terpisah mengatakan, turnamen Kapolda Cup I antar Obvitnas dan Obter se Malut ini merupakan ajang silaturahmi untuk menjaga kekompakan Obvitnas dan Obter di Malut.
“Ini ajang silaturahmi antara Obvitnas dan Obter,“ katanya.
Untuk itu, dia berharap seluruh pemain dari masing-masing tim untuk menjunjung tinggi sportivitas selama turnamen.
“Sportifitas yang paling penting, karena ini adalah turnamen pertama yang kuta gelar,” ucapnya.
Heri Tri juga mengakui, segala hal yang terjadi selama turnamen akan menjadi bahan evaluasi untuk turnamen selanjutnya. “Nanti kita evaluasi untuk turnamen Kapolda Cup ke 2,” akunya.
Sementara itu, ketua panitia Kapolda Malut Cup I tahun 2023 antar Obvitnas dan Obter se Malut, Jeremy Teo menyampaikan, turnamen mini Soccer Kapolda Cup I yang digelar ini diikuti oleh oleh 13 tim termasuk 2 tim dari perwakilan media liputan hukum dan kriminal (Hukrim) Malut dan Direktorat Pengamanan Objek Vital (Ditpamobvit).
“Seluruh pemain, selaku panitia kita harapkan agar junjung tinggi sportivitas selama pelaksanaan turnamen berlangsung,” pungkasnya.
(ier)