HALTIM,OT- Polisi Resort (Polres) Halmahera Timur (Haltim) Maluku Utara (Malut) menggelar Simulsi Pam Kota (Sispamkota) dalam rangka kesiapan pengamanan tahapan Pemilu tahun 2024.
Kapolres Halmahera Timur, AKBP Setyo Agus Hermawan pada saat membuka Sispamkota mengatakan, kegiatan hari ini adalah rangkaian dari kesiapan Polres Halmahera Timur pada Pemilu Tahun 2024.
“Jadi ini merupakan kegiatan rangkaian dari kesiapan kami didalam menghadapi Pemilu tahun 2024,” kata AKBP Setyo Agus Hermawan, Sabtu (14/10/2023).
Agus Hermawan mengatakan, tujuan dari Simulasi Pam Kota adalah untuk mengecek kesiapan, baik itu sarana dan prasarana serta bagaimana cara tindak Polri dalam mengatasi situasi-situasi aman sampai situasi adanya konflik massa.
“Jadi memasuki tahapan nanti kita Polres Haltim sudah siap tindaknya seperti apa sehingga tujuan akhir itu tidak terjadi rusuh yang dapat menyabkan kelumpuhan ekonomi maupun ketidaknyamanan masyarakat. Bahkan kita juga sudah siap secara SOP maupun personil dilapangan,” katanya.
Lanjut Agus Hermawan, karena ini merupakan pesta demokrasi maka Polres Halmahera Timur berupaya melaksanakan pesta itu dengan aman dan nyaman.
“Selain itu juga tujuan dari demokrasi itupun dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.
Untuk diketahui, amatan Indotimur.com Simulasi Pam Kota dilaksanakan di halaman Kantor DPRD Haltim dipimpin Kapolres Haltim AKBP Setyo Agus Hermawan dihadiri Kajari Haltim I Ketut Tarima Darsana, Asisten II Pemkab Haltim Nurdin Hadi, Pimpinan KPU Haltim.
Sementara simulasi juga melibatkan siswa SMA Negeri 5 Haltim, SMK Neger I Haltim, Organda Bentor Kota Maba, Organda Sopir Kota Maba, Organda Sopir Maba Selatan serta masyarakat Kota Maba.(dx)