Home / POLRI

Kasat Binmas Polres Sekadau Ajak Masyarakat Disiplin Prokes

28 Mei 2021

KALBAR, OT - Polres Sekadau mengajak masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan. Hal ini dilakukan guna meminimalisir penyebaran COVID-19. 

Kasat Binmas Polres Sekadau, Iptu Masdar, mengatakan pihaknya terus memberikan edukasi kepada masyarakat. Misalnya saja, pihaknya berkeliling ke pasar untuk mengingatkan masyarakat agar disiplin protokol kesehatan. 

"Seperti kita ketahui, pandemi ini belum berakhir. Bahkan, penularan virus corona masih terjadi. Untuk itu, kami terus mengimbau masyarakat agar disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan 5M," kata Masdar, Jumat (28/5/2021).

Menurut Masdar, masih ada masyarakat yang mengabaikan protokol kesehatan, misalnya saja tidak memakai masker. Padahal, kata dia, protokol kesehatan sangat penting dilakukan guna mencegah penyebaran corona. 

"Protokol kesehatan ini hanya bisa dilakukan bersama-sama, tidak bisa sendiri. Masyarakat adalah garda terdepan dalam pencegahan corona dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan. Mari kita lindungi diri kita, keluarga di rumah dan orang lain," ujarnya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk mendukung program vaksinasi COVID-19. "Meskipun sudah dilakukan vaksinasi, masyarakat harus tetap menerapkan protokol kesehatan," pungkasnya.
(red)


Reporter: Yahya Iskandar
Editor: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT