Home / Berita / Politik

KPU Halmahera Barat Siapkan Dua Skema Untuk Sortir Surat Suara Pemilu 2024

18 Desember 2023
Ketua KPU Halbar Miftahudin Yusup (foto : list)

HALBAR, OT - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Halmahera Barat, menyiapkan dua skema, untuk melakukan penyortiran Surat Suara (SS) yang tiba sejak pekan kemarin.

Kepada indotimur.com ketua KPU Halbar Miftahudin Yusup, mengatakan, bahan fisik Surat Suara dari penyedia (pihak ketiga-red) sudah diterima dan sejak kemarin, telah dilakukan pembongkaran untuk tampung/disimpan dalam gudang KPU Halmahera Barat

"Penyotiran dan distribusi ke masing-masing desa, KPU masih melakukan rapat internal bersama Sekertariat lebih dulu," kata Mifthudin. 

Karena itu terkait dengan sisitem penyotiran, menurut ketua KPU Halbar akrab disapa Miftha ini, pihaknya menyiapkan beberapa skema

"Tekhnis penyotiran bagaimana, apakah mau melibatkan pihak luar dalam hal ini para Siswa SMA seperti yang lalu atau staf dari sekertarit maupun PPK yang kita minta bantuan," ungkapnya

Mifta menambahkan, Surat Suara yang diterima KPU Halmahera Barat, sudah sesuai jumlah Daftar Pemilihan Tetap (DPT) sebanyak 93.706 ditambah dengan 20 persen pada pencadangan

"Total jumlah 20 persen saya tidak ingat persis, nanti setelah disortir baru kita publis lagi disertai distribusinya ke setiap Kecamatan," tandasnya mengakhiri.

 (deko)


Reporter: Hasarudin Harun
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT