Home / Berita / Politik

Fraksi PKB DPRD Kota Ternate Usul Pengelolaan PAD Sistem Digital

20 September 2021

TERNATE, OT - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD Kota Ternate, mengusulkan kepada Pemerintah Kota (Pemkot) agar dalam pengelolaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) harus menggunakan sistem digitali.

Usulan ini tertuang dalam pandangan Fraksi PKB tentang pandangan umum fraksi terhadap nota keuangan dan RPAPBD Kota Ternate tahun 2021, yang dibacakan oleh Wakil Ketua Fraksi PKB DPRD Kota Ternate, Mochtar Bian dalam rapat paripurna ke-8 masa persidangan ke-2 tahun sidang 2021, Senin (20/9/2021).

Wakil ketua fraksi PKB DPRD Kota Ternate Mochtar Bian, dalam penyampaian pandangan umum fraksi PKB mengatakan, penyesuaian APBD dengan perkembangan atau perubahan dibahas bersama antara DPRD dengan pemerintah daerah, dalam rangka penyusunan prakiraan perubahan atas APBD tahun anggaran yang bersangkutan.

Mochtar mengaku, setelah fraksi PKB melakukan telaah yang mendalam atas seluruh pembahasan mulai dari pidato wali kota dalam pengantar penyampaian nota keuangan RAPBDP tahun 2021, maka PKB menyampaikan pandangannya bahwa sumber pendapatan utama daerah adalah Pendapatan Asli Daerah (PAD), olenya itu fraksi PKB kembali mengingatkan pemerintah daerah untuk melakukan upaya perubahan sistem pungutan PAD dengan sistem digitalisasi.

"Ini untuk mengurangi tingkat kebocoran serta dapat menaikan target PAD Kota Ternate, jadi Pemkot harus mampu mengupayakan sumber-sumber pendapatan baru untuk mendukung pencapaian target PAD," ucap Mochtar.

Lanjutnya, fraksi PKB juga meminta Pemkot membuat penyusunan dan mengkomplikasi data potensi pendapatan daerah secara lengkap, hal ini sangat penting dalam rangka mengukur afektifitas  dan produktifitas pemerintah daerah dalam meningkatkan PAD, dimasa-masa akan datang.(ded)


Reporter: Dedi Sero Sero
Editor: M. Ar Rayyan

BERITA TERKAIT