Home / Olahraga

Virgiawan S. Muin, Atlet Perbakin Malut Raih Juara di Kejurnas Menembak Haornas 2022

01 Oktober 2022
Virigiawan S. Muin

JAKARTA, OT- Atlet Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Maluku Utara atas nama Virigiawan S. Muin,  yang merupakan peraih medali emas pada Porprov Maluku utara Tahun 2022 lalu di Kota Ternate, kembali meraih prestasi gemilang dan berhasil mencatat sejarah sebagai atlet penembak termuda pertama dari Maluku Utara yang berhasil meraih juara di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) menembak Haornas 2022 di Jakarta pada 25 September-2 Oktober 2022.

Virgiawan yang tampil mewakili KONI Maluku Utara, bermain pada kategori Junior di bawah 20 tahun di kelas 10 meter Air Rifle Mach Men. Hasilnya, Virgiawan meraih juara III dengan meraih poin 601,4. 

Dengan poin tersebut, Virgiawan memenuhi Minimum Cualification Standar (MQS) untuk lolos sebagai atlet Pekan Olahraga Nasional (PON) yang akan diselenggarakan di Provinsi Nanggroe Aceh Darusalam pada tahun 2023 mendatang. 

Virgiawan adalah atlet menembak kelahiran 06 September 2003 dan merupakan anak pertama dari Samsudin Muin dan Sukriah, sebelumnya telah menjalani latihan menembak di Jakarta selama kurang lebih 2 bulan sebelum kembali memperkuat kontingen KONI Kota Ternate pada Porprov yang baru berakhir bulan lalu. 

Kedua Orangtua saat ditemui mengaku bangga dan berharap Virgi tetap menjaga performanya dengan giat berlatih dan rendah hati. 

Sedangkan Virgi sendri saat diwawancarai lewat telepon menyampaikan terimakasih kepada tim pelatih juga Gubernur Maluku Utara serta KONI Maluku Utara yang telah memberinya kesempatan untuk menjajal ajang bertaraf Nasional tersebt.  

“Ini akan menjadi batu loncatan saya untuk terus mengukir prestasi pada Cabor menembak,” ujarya.

Ketika ditanya soal kesiapan dia menuju PON, Pemuda asal kelurahan Maliaro tersebut mengatakan, siap membawa harum nama Maluku Utara pada PON Aceh mendatang.  Virigi pada ajang tersebut bersaing dengan atlet-atlet nasional dari daerah lain yang pada akhirnya Virgi mampu meraih podium ke 3, dimana Posisi pertama dan kedua diraih atlet menembak dari DKI Jakarta dan Jawa Barat.   

Sekedar diketahui, Kejurnas ini sebagai ajang MQS PON Aceh Sumut 2024 mendatang, yang mana jika hasil skor Atlet memenuhi syarat Minimal Qualifikasi Skor (MQS) yang ditetapkan oleh PB PERBAKIN Pusat, maka Atlet tersebut berpeluang untuk mengikuti PON Aceh Sumut.(red)


Reporter: Tim

BERITA TERKAIT