Home / Olahraga

Taklukan Zhan Old Start 3-1 IM Puncaki Klasemen Sementara Grup C

21 Mei 2022
Tim sepakbola Indonesia Muda Usia 40

TERNATE, OT - Kesebelasan Indonesia Muda (IM) All Star berhasil mengalahkan tim sepakbola Zhan Old Start dengan skor telak 3-1 dalam lanjutan babak penyisihan group C kompetisi sepakbola U-40 Nurul Fatah Cup I di lapangan sepakbola Gambesi, Sabtu (21/5/2022) sore.

Dua gol milik IM All Star dicetak oleh Alan Mandey menit ke-20 babak pertama dan menit ke-70 babak kedua, sedangkan satu gol tambahan IM dicetak oleh Jisral Bayan menit ke-65 babak kedua.

Laga kedua. babak penyisihan group tournamen sepakbola U-40 Nurul Fatah Cup I 2022 mempertemukan IM All Star dengan Zhan Old Start di lapangan Gambesi.

Sejak wasit yang memimpin laga meniup pluit tanda pertandingan dimulai, kedua tim langsung mengambil inisiatif serangan. Tak ayal, jual beli serangan terjadi pada 15 menit awal babak pertama.

Meski sempat membuat beberapa peluang emas, namun hingga menit ke-19 belum ada gol yang tercipta.

Memasuki menit ke-20, barulah tim yang dipimpin Safri Hi Muin berhasil merubah papan skor menjadi 1-0, setelah pemain asal Manado, Alan Mandey berhasil mengoyak jala gawang kesebelasan Zhan Old Start.

Pasca gol IM All Star, kesebelasan yang bermarkas di Kelurahan Jan kemudian terus berupaya menggempur benteng pertahanan IM All Star, namun kiper IM All Star, Iswan Karim tampil gemilang sehingga beberapa peluang emas yang dimiliki Zhan Old Start berhasil digagalkan mantan kiper Persiter Ternate itu.

Ruslan Fatmona bersama Guntur Doa yang ditugasi sebagai gelandang juga bermain apik, sehingga beberapa peluang yang diperoleh Zhan Old Start dapat dimentahkan.

Pada babak kedua. iM All Star yang diasuh Rusli Bradex dan Muamar Gapang berhasil menambah pundi-pundi gol melalui Jisral Bayan  menit ke-65. Lima menit berselang, Alan Mandey berhasil membukukan gol keduanya dalam laga ini.

Coach IM All Star, Rusli Bradex usai laga memberi apresiasi atas pemainan yang ditampilkan anak asuhnya, "para pemain senior ini bermain lepas, semua instruksi dijalankan dengan baik, alhamdulillah hasilnya positif," ujar Bradex.

Sementara Muammar Gapang mengaku, ada beberapa catatan yang akan menjadi evaluasi tim dalam menghadapi laga terakhir penyisihan group C kompetisi Nurul Fatah Cup I 2022.

"Setiap laga menjadi evaluasi bagi tim pelatih, ada beberapa catatan yang harus diperbaiki saat laga melawan Bastiong Putra," tukas Muammar.

Meski demikian, dia mengaku, catatan-catatan tersebut menjadi bahan evaluasi internal untuk memperbaiki permainan tim di laga berikut, "yang pasti pada laga terakhir penyisihan group, tentu kami akan menampilkan permainan yang lebih baik," tutupnya.

Sebagaimana dikatahui, IM All Star tergabung di group C bersama Pemprov Malut FC, Bastiong Putera dan Zhan Old Start.

Pada laga terakhir, Safri Hi Muin dan kawan-kawan akan menghadapi tim kuda hitam Bastiong Putra yang dijadwalkan berlangsung pada Rabu (25/5/2022) pekan depan. 

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT