Home / Olahraga

SSB Tunas Selatan Wakili Malut di Piala Menpora

Hari Ini Bertanding Melawan NTT
26 Agustus 2019

TERNATE, OT - Setelah memenangi pertandingan melawan SSB Halbar 1-0 pada laga final piala Menpora U-14 wilayah Malut, Sekolah Sepak Bola.(SSB) Tunas Selatan akhirnya mewakili Provinsi Malut pada ajang piala Menpora yang digelar di Surakarta.

Tim yang bermarkas di Kelurahan Kayu Merah itu, telah berada di Surakarta sejak akhir pekan kemarin.

Ketua SSB Tunas Selatan, Iswan Semarang mengatakan, perjalanan SSB Tunas pada ajang ini, diraih secara berjenjang, dimana sebelumnya SSB Tunas Muda bersama SSB Moyama mewakili Kota Ternate pada pertandingan tingkat Provinsi.

"Kita di tingkat kota itu juara bersama dengan SSB Mayoma dan mewakili Ternate di tingkat propinsi," ungkapnya.

Menurut dia, timnya berhasil.lolos.ke tingkat nasional, setelah mengalahkan SSB Halbar pada laga final tingkat Propinsi Malut.."Akhirnya SSB Tunas Selatan juara dan mewakili Maluku Utara di piala Menpora di Solo Surakarta," ungkapnya.

Berdasarkan jadwal pertandingan, anak asuh Qadar Usman ini akan bertanding pada Senin (27/8/2019) hari ini, "mereka telah melalui proses screaning pemain, dan hari ini, SSB Tunas Selatan main pertama," kata Iswan.

Dia mengklaim, timnya sudah siap.menghadapi laga perdana melawam NTT, "kesiapan tim sudah maksimal. Namun kami minta doa dan dukungan dari masyarakat Maluku Utara agar tim bisa mengharumkan nama Maluku Utara pada piala Menpora tahun ini," harapnya. (thy)


Reporter: Fadli

BERITA TERKAIT