Home / Olahraga

Resmi! John Herdman Nakhodai Timnas Indonesia, Optimis Tembus Level Tertinggi

14 Januari 2026
PSSI resmi memperkenalkan Kepala Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman (foto/istimewa)

JAKARTA, OT – Teka-teki mengenai siapa pelatih baru Timnas Indonesia akhirnya terjawab. Melalui laman resminya, PSSI resmi memperkenalkan John Herdman sebagai juru taktik baru Skuad Garuda di Jakarta, Selasa (13/1/2025).

Herdman mengaku sangat antusias dengan tantangan baru ini. Menurutnya, potensi besar yang dimiliki sepak bola Indonesia menjadi alasan kuat dirinya bersedia memimpin Garuda. Ia meyakini bahwa dengan modal yang ada saat ini, Indonesia siap bersaing dengan tim-tim besar lainnya.

"Saya percaya Indonesia punya modal kuat untuk bersaing di level tertinggi," tegas Herdman penuh keyakinan.

Penunjukan Herdman disambut positif oleh publik sepak bola nasional. Pengalamannya di level dunia diharapkan menjadi kunci bagi Indonesia untuk meraih prestasi lebih tinggi di tahun-tahun mendatang. Selamat bertugas, Coach John Herdman.

Simak profil dan perjalanan karier John Herdman lahir di Consett, Inggris, 50 tahun silam, John Herdman adalah anomali di dunia sepak bola. Ia tidak memiliki curriculum vitae sebagai pemain bintang.

Namun, kelemahan itu ia bayar tuntas dengan kecerdasan taktis dan kemampuan manajerial yang luar biasa. Memulai karier kepelatihannya sejak usia muda, ia adalah penganut setia sports science yang fokus pada pembangunan kultur dan mentalitas pemenang.

Jejak Karier: Spesialis Penakluk Kemustahilan

Nama Herdman tercatat dalam sejarah emas FIFA sebagai pelatih pertama yang sukses meloloskan tim nasional putra dan putri ke putaran final Piala Dunia. Berikut adalah torehan prestasinya:

Selandia Baru (2006–2011): Membawa Timnas Putri Selandia Baru melaju ke Piala Dunia Wanita 2007 dan 2011.

Kanada (Putri) (2011–2018): Meraih dua medali perunggu Olimpiade secara beruntun (London 2012 & Rio 2016).

Kanada (Putra) (2018–2023): Prestasi paling ikonik adalah meloloskan Timnas Putra Kanada ke Piala Dunia 2022 di Qatar, mengakhiri penantian panjang selama 36 tahun.

Herdman dikenal memiliki mantra yang kuat dalam setiap tim yang ia tukangi. Dalam sebuah wawancara, ia pernah menyatakan filosofi dasarnya:

“Itu telah menjadi mantra saya, baik di Selandia Baru maupun Kanada, untuk menciptakan sesuatu yang lebih baik bagi mereka yang datang setelah saya.”

Mengapa Indonesia Begitu Tertarik?

Indonesia membutuhkan sosok yang tidak hanya paham strategi, tetapi juga mampu merombak ekosistem tim dari bawah. Berdasarkan laporan media internasional, Herdman disebut sangat tertarik dengan potensi sepak bola Indonesia.

Ia dikabarkan rela menolak tawaran menggiurkan dari kawasan CONCACAF untuk fokus pada negosiasi bersama PSSI.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT