Home / Olahraga

Persiapan Ternate Premier League Capai 80 Persen

16 November 2020
Muhdin Taha

TERNATE, OT - Persiapan opening ceremony kompetisi Ternate Premier League (TPL) tahun 2020-2021, yang digelar Asosiasi Kota (Askot) PSSI Ternate, di stadion Gelora Kie Raha (GKR) Ternate sudah mencapai 80 persen.

Ketua Askot PSSI Ternate, Muhdin Taha, kepada indotimur.com, Senin (16/11/2020), menyatakan, berdasarkan laporan komite kompetisi, persiapan open ceremony atau upacara pembukaan TPL sudah mencapai 80 persen.

Dia memastikan, open ceremony yang rencananya dilaksanakan pada tanggal 20 November mendatang, mulai dimatangkan, mulai dari kesiapan lapangan pertandingan, rangkaian acara pembukaan termasuk konser musik, parade club peserta hingga tarian soya-soya.

Dalam kompetisi TPL, berdasarkan data sementara, ada 22 club sepakbola yang ikut ambil bagian. Meski begitu, dia menyatakan, tidak menutup kemungkinan ada tambahan dua club lagi, sebab hingga saat ini, proses verifikasi masih dilalukan.

"Tim yang akan bermain bisa sampai 24 tim kerena sementara porses verifikasi masih berjalan untuk memastikan kesiapan semua tim dari segi administrasinya," ungkap Muhdin.

Dia juga memastikan, gelaran Ternate Premier League, tetap menerapkan protokol kesehatan, sehingga kapasitas stadion yang diperkirakan bisa menampung hingga 4.000 penonton, akan dikurangi hingga 70 persen dari kapasitas stadion.

"Kami berharap ajang TPL tahun ini bisa berjalan aman, lancar dan tertib, tujuannya jelas bagaimana menciptakan prestasi persepakbolaan Maluku Utara, lebih khusus lagi, Kota Ternate menjadi lebih baik," pungkasnya. (ier)


Reporter: Irfansyah

BERITA TERKAIT