SEKADAU KALBAR, OT - Bertempat di lapangan sepak bola yang berlokasi di desa Tapang Pulau Kecamatan Belitang Hilir telah diadakan turnamen sepak bola KUD Plasutra SP III Padak, pada Selasa (19/3/2019) sore.
Beberapa undangan hadir diantaranya Camat Belitang Saut Parulian, Camat Belitang Hilir Sekeresno Benyamin, Kapolsek Belitang Ipda Agus Junaidi, Kades Padak Gideon Gunarjo, Ketua Panitia Finsensius Lopong, Kanit Binmas Polsek Bripka Suprianto, para caleg dari Partai Demokrat.
Kegiatan diawali dengan doa bersama yang dipimpin panitia kegiatan serta dilanjutkan dengan menyanyikan lagu indonesia raya.
Ketua panitia Finsensius mengatakan selamat datang kepada para tamu undangan dan menjelaskan bahwa turnamen ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT KUD Plasutra ke 23.
Sebanyak 38 klub sepak bola dari berbagai daerah ikut memeriahkan turnamen KUD Plasutra tersebut.
Acara dibuka oleh Camat Belitang Saut Parulian dan membuka secara resmi turnamen sepak bola KUD Plasutra SP III Padak.
Camat juga menjelaskan melalui ajang turnamen sepak bola ini diharapkan dapat menumbuhkan bibit pemain yang berprestasi dan dapat membanggakan nama baik klub serta daerahnya masing-masing.
Kapolsek Belitang Ipda Agus Junaidi juga menjelaskan bahwa Polsek Belitang akan memberikan pengamanan selama kegiatan turnamen berlangsung.
Tidak hanya itu Kapolsek juga mengatakan dalam pelaksanaan pemilu 2019, Polri bersikap netral dan akan bersinergitas dengan TNI dalam mengamankan pileg dan pilpres pada bulan April 2019.
Polsek Belitang akan selalu menjaga kamtibmas dalam pelaksanaan pemilihan nanti untuk mewujudkan siskamtibmas yang aman, kondusif dan pemilu berjalan lancar.
Terahir Kapolsek menghimbau mainlah sepak bola dengan sportif dan jadikan turnamen sepak bola ini untuk meraih prestasi.
Untuk menutup seluruh rangkaian kegiatan turnamen sepak bola KUD Plasutra SP III Padak, Forkopimka Belitang melakukan seremoni dengan cara menendang bola.(red)