MOROTAI, OT - Kesebelasan Persiter Ternate mengalami kekalahan saat menjalani laga perdana group A kompetisi PSSI Liga 3 wilayah timur zona Provinsi Maluku Utara (Malut) yang digelar di stadion Merah Putih Kabupaten Pulau Morotai.
Dalam laga perdana group A yang mempertemukan tuan rumah Morotai United menghadapi "Laskar Goheba" Persiter Ternate, berkesudahan 2-1 untuk Morotai United.
Sejak wasit yang memimpin laga membunyikan pluit tanda pertandingan dimulai, kedua tim langsung menerapkan skema menyerang.
Pada menit ke-8, gelandang MU, Gunawan Palue berhasil mengoyak jala gawang Persiter Ternate yang sekaligus menjadi gol perdana pada kompetisi PSSI Liga 3 wilayah timur zona Maluku Utara.
Tertinggal 1 gol, Persiter mulai membenahi pola permainan. Anak asuh Quetly Alweni akhirnya bisa menyamakan kedudukan melalui kaki Juliardi Jufri. Skor berubah menjadi 1-1.
Di penghujung babak pertama, pendukung tuan rumah kembali bersorak setelah Franklin Ines Pinoa berhasil mengecoh penjaga gawang Persiter setelah memanfaatkan tendangan bebas dari luar kotak pinalti. Gol ini menutup babak pertama.
Memasuki babak kedua, Persiter terus memborbardir pertahanan MU, namun rapatnya barisan pertahanan MU, membuat para penyerang Persiter kesulitan membuat gol.
Alhasil hingga wasit meniup pluit tanda pertandingan berakhir, tidak ada gol yang tercipta. Laga perdana group A kompetisi PSSI Liga 3 wilayah timur zona Provinsi Malut, berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah.
Pelatih kepala MU, Alfian Rifai kepada indotimur.com, menyampaikan, kerangka tim MU yang tampil melawan Persiter belum maksimal. Hal itu karena, ada sejumlah pemain inti MU yang belum diturunkan lantaran verifikasi data yang belum tuntas.
“Pertandingan lawan Persiter tadi itu belum maksimal, ada beberapa penyelesaian akhir dan ada kesalahan lini per lini yang belum tuntas diantisipasi pemain MU, tim yang tadi juga sebagian bukan inti, karena pemain inti kami masih terkendala data verifikasi, tetapi jika nannti di dua pertandingan lagi saya pastikan tim MU maksimal,” janji coach Alfian.
Sementara itu, pada pertandingan kedua antara Persega Galela vs Persihalut dibatalkan oleh perangkat pertandingan karena data pemain dari kedua tim belum lengkap terverifikasi di PSSI.
Sebagimana diketahui, kompetisi PSSI Liga 3 wilayah timur zona Provinsi Malut, secara resmi telah bergulir. Di group A, bercokol 4 tim masing-masing, MU, Persiter, Persega Galela dan Persihalut dengan vanue di stadion Merah Putih Morotai.
Selain di stadion Merah Putih, laga group B yang dihuni tuan rumah Persihalsel, Persihalteng, Persibu Ibu dan Persihalbar, akan digulirkan di stadion GBK Bacan.
(hiz)