HALTENG, OT- Tim Jurnalis FC Halmahera Tengah (Halteng) berhasil meraih poin penuh, usai mengalahkan tim Celebes FC dalam laga penyisihan group Open Tournamen Gawang Sedang Fatut Fafiye yang diselenggarakan Pemuda Desa Sagea Kiya Kecamatan Weda Utara Halmahera Tengah (Halteng).
Tim Jurnalis FC berhasil nenang tipis 2-1 atas Celebes FC pada pertandingan yang digelar, Kamis (10/9/2020) sore kemarin, di Stadion Boki Moruru Halteng.
Dua gol tim yang dihuni kuli tinta di Halteng itu, dicetak oleh Guns pada menit ke-10 babak pertama dan Veron pada menit ke-15 paruh kedua laga.
Dalam laga yang berlangsung sengit, kedua tim memperagakan permainan terbuka, sehingga jual beli serangan terjadi pada 10 menit awal laga.
Gol yang ditunggu ratusan pasang mata di stadion Boki Moruru Halteng, baru tercipta pada menit ke-10 babak pertama melalui kaki Guns.
Tertinggal satu gol, tim Celebes FC dari Messa Weda Timur itu, berupaya mencuri gol penyeimbang, namun rapatnya barisan pertahanan Jurnalis FC, serta kokohnya penjaga gawang Jurnalis FC, Ilos, membuat pemain Celebes FC frustasi dan tidak dapat mencetak gol.
Alhasil, babak pertama ditutup dengan skor 1-0 untuk tim pewarta asal Halteng.
Memasuki paruh kedua, tim Jurnalis FC yang nerada di atas angin terus mengempur pertahanan Celebes FC. Hasilnya pada menit ke-15 babak kedua, tim kuli tinta berhasil memperlebar jarak melalui kaki pemain nomor pu ggung 8, Veron.
Unggul dua gol tak membuat tim Jurnalis FC bertahan. Permainan satu dua yang diperagakan ledua tim menjadi hiburan para penonton yang memadati stadion kebanggan warga Halteng itu.
Sayangnya, saat asik menyerang, lini belakang tim yang dimenejeri Abil Kahatola dan Nawar Halmahera ini harus kecolongan. Sebuah serangan balik cepat yang dibangun anak-anak Celebes FC membuahkan hasil.
Sebuah gol hiburan dilesakan melalui kaki kiri pemain andalan Celebes FC nomor punggung 10, Abbas.
Mendapat gol balasan, Abil Kahatola dan Nawar Halmahera segera merotasi pemain dengan memasukan pemain dengan stamina yang lebih fit.
Strategi ini berhasil meredam serangan-serangan yang dilakukan tim Celebes FC. Hingga wasit yang memimpin pertandingan membunyikan pluit panjamg tanda pertandingan usai, tidak ada gol yamg tercipta. Skor 2-1 untuk Jurnalis FC bertahan hingga usai pertandingan.
Pelatih tim Jurnalis FC Amiruddin Ibrahim mengaku senang dengan hasil yang diraih anak asuhnya pada laga perdana Open Tournamen Gawang Sedang Fatut Fafiye di Halteng.
"Ini kemenangan awal. Kedepan kita harus lebih baik dan meraih kemenangan di laga-laga selanjutnya," ucap Amiruddin usai pertandingan.
Kata dia, kemenangan ini berkat semangat, kerja keras, disiplin serta kebersamaan/kekompakan yang terbangun di tim Jurnalis FC.
"Jurnalis FC, tim yang tangguh dan siap bertanding dengan siapa saja. Kami optimis kemenangan akan selalu bersama Jurnalis dan kami siap memberi pelajaran pada siapa saja yang akan berhadapan dengan kami," ucapnya.
Dia juga berharap, anak asuhnya terus meningkatkan stamina dan kerja sama tim agar target tim ini bisa tercapai. (red)