Home / Olahraga

Asprov PSSI Minta Persiter Dan Persihalbar Tunggu Hasil Sidang

Sekum Asprov : Komdis Sudah Dua Kali Bersidang
21 September 2019

TERNATE, OT - Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Maluku Utara, meminta tim Persiter maupun Persihalbar untuk bersabar menunggu hasil.sidang Komisi Disiplin (Komdis) Asprov Malut untuk menerbitkan keputusan atas protes yang dilayangkan Persiter pasca pertandingan terakhir Liga 3 Zona Malut beberapa waktu lalu di Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat.

Sekretaris Umum Asprov PSSI Malut, H Bahrun Abubakar menyatakan, sebagai otoritas tertinggi sepakbola di Maluku Utara, Asprov melalui Komdis akan menindak lanjuti surat protes yang disampailan Persiter usai kompetisi PSSI Liga 3 Zona Malut.

Kata dia, usai pertandingan Liga 3 berakhir, Persiter telah melayangkan surat protes yang dilengkapi dengan bukti-bukti, "tanggal 16 September, Ketua Umum langsung mengeluarkan Surat Perintah (Sprint) dengan nomor : 01/SPRINT ASPROV.PSSI-MU/IX/2019, yang memerintahkan Komdis untuk segera merespon protes yang disampaikan Persiter Ternate," kata Bahrun, Sabtu (21/9/2019). 

Dalam surat tersebut, lanjut Bahrun, Ketum memerintahkan Komdis untuk melakukan sidang Komdis dengan memperhatikan, subatansi protes, melihat dan memperhatikan bukti-bukti yang sah (asli) baik dari Persiter maupun Persihalbar serta mengambil keputusan yang seadil-adilnya.

Bahrun mengaku, Komdis telah melakukan dua kali sidang untuk mencermati dan memeriksa laporan maupun bukti-bukti dari kedua belah pihak, "ini dilakukan sesuai  regulasi Liga 3, kita semua bersabar menahan diri agar tidak memberikan komentar seakan-akan Asprov tidak pro aktif dengan masalah ini. Mari sama-sama, kita menunggu hasil kerja Komdis," imbaunya.

Bahrun juga menambahkan, dalam persoalan ini, Asprov melalui Komdis tidak memiliki tendensi apapun, "kita bekerja sesuai regulasi, karena regulasi sudah mengatur tentang pendaftaran pemain dan ofisial secara online melalui Sistem Informasi Administrasi PSSI (SIAP) yang didukung oleh data-data akurat atau asli, bukan fotocopy.

"Jadi permasalahan ini, kita semua serahkan kepada Komdis, saya ajak kita semua pecinta Persiter maupun Persihalbar untuk bersabar menunggu hasil kerja-kerja Komdis," pungkas Bahrun. (thy)


Reporter: Fadli

BERITA TERKAIT