TERNATE, OT - Sedikitnya 100 personil dari Polres Ternate akan mengamankan jalannya laga final Wali Kota Cup 2018, yang akan berlangsung, Senin (4/2/2019) pukul 20:00 WIT di stadion Gelora Kie Raha Ternate.
Personil yang diterjunkan Polres Ternate ini, untuk mengantisipasi kondisi keamanan pada laga puncak yang mempertemukan tim dari Akehuda RR Nine melawan Annaser dari Kelurahan Santiong.
Ketua panitia, Ramdhani Abubakar berharap, pendukung kedua tim untuk memberikan dukungan secara sportif dan tertib.""Panpel beraharap sporter kedua tim menjunjung nilai-nilai sportifitas dan fair play sebagaimana diatur dalam pakta integritas, apabila kesebelasan membuat kericuhan dalam lapangan maupun penonton mengakibatkan pertandingan batal atau dihentikan, sanksinya diskualifikasi," tegas Ramdhani saat ditemui indotimur.com, Senin (4/2/2019).
Dalam kompetisi Piala Wali Kota 2018, kata dia, panitia menyiapkan total hadiah sebesar Rp. 150 juta. Jumlah ini meningkat dibandingkan tournament Walikota Cup sebelumnya.
"Untuk juara pertama akan memperoleh uang pembinaan sebesar Rp 60 juta, juara II Rp 40 juta, juara III yang diraih Mayoma Dufa-dufa memperoleh Rp. 25 juta dan juara IV Belben City Santiong meraih Rp.15 juta," ungkap Ramdhani seraya menyebut untuk peman terbaik dan top scorer masing-masing memperoleh Rp 5 juta.
Selain uang pembinaan, pemenang laga puncak juga berhak membawa trophy bergilir Wali Kota yang rencananya akan diserahkan langsung Wali Kota Ternate, H Burhan Abdurahman selaku ketua umum Persiter.
Partai final Wali Kota Cup III akan mempertemukan kesebelasan Annaser Santiong berhadapan dengan RR Nine Akehuda di stadion Geloran Kie Raha Ternate, malam nanti, pukul 20:00 waktu Ternate.
Laga final antara Anaser vs RR Nine malam nanti diprediksi akan disaksikan sekitar 3.000 penonton, karena itu, panitia telah melakukan berbagai persiapan termasuk prosesi ceremony penutupan kompetisi tahunan Persiter tersebut. (thy)