Home / Nusantara

Garuda Indonesia Cabang Ternate Akui Penurunan Penumpang Capai 30 Persen

05 Agustus 2021
Agung Gunawan (foto_randi)

TERNATE, OT- PT. Garuda Indonesia Airlines Group Cabang Ternate, Provinsi Maluku Utara (Malut), mengakui tingkat isian penumpang di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala Mikro terjadi penurunan secara drastis.

"Di masa pemberlakuan PPKM ini, tingkat isian penumpang pesawat Garuda kita sangatlah turun drastis," ungkap Manager PT. Garuda Indonesia Group cabang Ternate, Agung Gunawan kepada indotimur.com, Kamis (5/8/2021).

Meski begitu kata dia, jadwal operasi pesawat Garuda tetap beroperasi dengan mengurangi flight atau disesuaikan dengan jumlah penumpang yang terdata saat beli tiket.

Agung mengaku, biasanya penerbangan setiap hari sekarang menjadi seminggu tiga kali. Itupun masih dilihat atau disesuaikan pada saat penumpang membeli tiket.

“Penurunan penumpang 29 sampai 30 persen, untuk mengantisipasi hal tersebut maka frekuensi jadwal penerbangan dikurangi,” jelasnya.

Kata Agung, meskipun terjadi penurunan penumpang, Garuda Indonesia tetap mendukung kebijakan pemerintah tentang pemberlakuan PPKM.

"Kita tetap mendukung kebijakan pemerintah tentang PPKM, meskipun dari data kita memang tingkat isian penumpang terjadi penurunan sangat drastis," terangnya.

Ia menambahkan, untuk calon penumpang pesawat Garuda Indonesia harus melengkapi beberapa persyaratan administrasi, seperti surat swab antigen dan PCR serta surat vaksin. Sementara untuk usia dini harus ditunjukkan dengan bukti Kartu Keluarga (KK).

“Semua persyaratan ini wajib dimiliki penumpang,” pungksanya.(ian)


Reporter: Ryan
Editor: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT