Home / Berita / Nasional

Pimpin Upacara Gerakan Disiplin ASN, Ini Pesan Wali Kota Ternate

16 Januari 2023
Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman saat memimpin upacara Gerakan Disiplin ASN di lingkup Pemkot Ternate (foto_ongky)

TERNATE, OT - Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman, Senin (16/1/2023) pagi, memimpin upacara bendera Gerakan Disiplin ASN Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, bertempat di depan kantor Wali Kota Ternate.

Upacara bendera Gerakan Disiplin ASN yang dirangkai dengan Deklarasi Perang Melawan Narkoba di lingkungan Pemkot Ternate, dihadiri oleh Kepala BNNP Maluku Utara dan diikuti oleh para pejabat eselon II, III dan IV serta ribuan ASN di lingkup Pemkot Ternate.

Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman dalam amanatnya menyampaikan, pelaksanaan  upacara Gerakan Disiplin ASN yang dilaksanakan setiap bulan berjalan merupakan komitmen bersama sebagai birokrat untuk terus meningkatkan disiplin dalam rangka peningkatan kinerja Aparatur Sipil Negara dalam melaksanakan tugas tugas pemerintahan dan pelayanan publik.

"Selain itu, rutinitas Gerakan Disiplin ASN juga terkandung di dalamnya makna kebersamaan dan kekeluargaan bagi kita semua yang bernaung dibawah korps Pemerintah Kota Ternate," kata Wali Kota.

Dikatakan, pelaksanaan upacara bendera seperti ini adalah sebuah kewajiban yang penting untuk dilaksanakan sebab mengandung begitu banyak nilai-nilai positif. dan menjadi bagian dari pembinaan Aparatur Sipil Negara yang profesional dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

"Sebab itu, pelaksaan upacara seperti ini, janganlah dipandang hanya sebagai rutinitas dan seremonial saja, akan tetapi lebih dari itu, Upacara seperti mesti juga dimaknai sebagai upaya kita membangun kerangka kebersamaan, kekompakan, silaturrahmi serta Esprit De Corps," ujar Wali Kota.

.

Dalam upacara Gerakan Disiplin ASN yang dirangkai dengan deklarasi perang melawan Narkoba bagi ASN di Lingkup Pemerintah Kota Ternate, Wali Kota juga membeberkan Narkoba adalah zat adiktif yang berbahaya dan racun bagi tubuh yang dapat mempengaruhi kondisi kejiwaan, pikiran dan perilaku bagi orang yang menkonsumsinya.

"Dari data yang diperoleh, penyalahgunaan penggunaan Narkoba untuk masyarakat Indonesia pada umur produktif 20 – 40 tahun meningkat hingga 0.15 % saat pandemi tahun 2021 sampai dengan 2022. Saya kira kita semua prihatin dengan angka statistik ini, sebab masyarakat dengan umur produktif adalah sumber daya yang menjadi tonggak utama pembangunan bangsa dan negara," kata Wali Kota.

Untuk itu, lanjut Wali Kota, diperlukan langkah langkah kompherensif melalui sinergi antar lembaga dalam penanganan pencegahan dan penyalahgunaan Narkoba. Badan Narkotika Nasional, Pemerintah Daerah, Pihak Keamanan dan seluruh stakeholder wajib untuk bersinergi menyatakan perang dan bertindak melawan penyalahgunaan penggunaan Narkoba.

"Pelaksanaan Upacara Gerakan Disiplin Pegawai yang dirangkaikan dengan Deklarasi Perang melawan Narkoba yang kita laksanakan pada pagi hari ini merupakan bagian dari bukti nyata komitmen aktif Pemerintah Kota Ternate dalam gerakan pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba demi mewujudkan Ternate bersih dari Narkoba," pesan Wali Kota.

Mantan Sekda Kota Ternate itu juga menyampaikan apresiasi, penghargaan dan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran ASN Pemkot Ternate yang hadir mengikuti upacara bendera Gerakan Disiplin ASN yang dirangkai dengan Deklarasi Perang Melawan Narkoba di lingkungan Pemkot Ternate,

Diakhir sambutannya, orang nomor satu di jajaran Pemkot Ternate itu berpesan, kepada seluruh Aparatur Sipil Negera (ASN) yang berada di lingkup Pemerintah Kota Ternate untuk dapat terus meningkatkan kedisiplinan dan profesionalisme, laksanakan pelayanan publik lebih maksimal dan tunjukkan sikap dan etika luhur sebagai seorang abdi negara dan abdi masyarakat.

Wali Kota juga menginstruksikan kepada seluruh ASN Lingkup Pemerintah Kota Ternate untuk wajib mendukung program pemerintah dalam memerangi Narkoba. Hindari, lawan dan perangi penyalahgunaan penggunaan Narkoba di Kota Ternate.

"Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa selalu meridhoi dan melindungi setiap gerak langkah kita dalam pengabdian membangun Kota Ternate yang Mandiri dan Berkeadilan," tutup Wali Kota Ternate.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT