JAKARTA, OT - Keluarga Besar Maluku Utara Bersatu (MUB) menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Dewan Pengawas (Dewas) DPP MUB Syamsul menjelaskan, penyaluran bantuan gempa Cianjur merupakan satu wujud nyata dari bentuk tanggung jawab sosial kepada masyarakat dan lingkungan sekitar.
“Kami dari MUB yang bergerak di bidan sosial kemasyrakatan turut prihatin atas peristiwa bencana alam yang telah terjadi kami membantu mengurangi kesulitan yang kini sedang dialami oleh masyarakat kabupaten Cianjur Provinsi Jawab Barat," kata Syamsul saat berada di lokasi gempa, Rabu, (14/12/2022).
Dia berharap, masyarakat yang terdampak diberikan keikhlasan dan ketabahan untuk menghadapi musibah ini.
Bersama dengan warga setempat, tim DPP MUB mempersiapkan posko bantuan di sejumlah lokasi gempa.
Adapun bantuan logistik yang didistribusikan berupa sembako dan air mineral, dan bantuan tersebut disalurkan langsung ke warga sebagai bentuk tanggung jawab moral dan kepedulian terhadap para masyarakat yang mengalami musibah gempa bumi.
"Dengan bantuan sosial dari DPP MUB, diharapkan kebutuhan dasar masyarakat di lokasi terdampak gempa bumi Cianjur dapat terpenuhi dan mengurangi beban yang dihadapi masyarakat," pungkasnya.
(@by)