Home / Advertorial / Kotaku

Kawasan Kuliner Kampung Makassar Diresmikan Awal Bulan Depan

18 Mei 2023
Kawasan kukiner Makassar Timur Ternate

TERNATE, OT - Kawasan kuliner "Pandara Kananga" di sepanjang tapak II Kelurahan Makassar Timur rencananya akan diresmikan pada awal bulan depan.

Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) menargetkan peresmian kawasan kuliner di kampung Makassar akan dilakukan dalam dua pekan kedepan.

Kepala Disperkim Kota Ternate, Muhammad Syafei mengatakan proses pekerjaan tambahan untuk melengkapi kekurangan pada kawasan setempat sudah dilaksanakan melalui anggaran tambahan dari Kementerian PUPR tahun anggaran 2023.

Dia menyebut, anggaran tambahan ini senilai Rp 2.992.665.000,- dilaksanakan oleh CV. Three Group dengan nomor kontrak HK.02.03/PPK.PKP/-MU/SP-FSK/PKT-01/LOAN-IBRD8636.ID/2023 waktu pelaksanaan 74 hari kalender.

"Penataan sementara masih berjalan, jadi kalau tidak salah sekitar dua minggu lagi sudah bisa diresmikan. Proyek ini kan dari Kementerian, jadi mereka yang bertanggung jawab terhadap ketepatan waktu dan dampak apabila terjadi keterlambatan," kata Syafei, Kamis (18/5/2023) di Ternate.

Dikatakan Syafei, pekerjaan tahap pertama sudah diselesaikan 100 persen. Namun dengan adanya tambahan anggaran, maka pelaksana akan melengkapi kekurangan yang ada di kawasan tersebut. 

"Proyek dan kontraknya berbeda, jadi pekerjaan yang sebelumnya sudah diselesaikan dan sudah diserahkan kepada Pemerintah Kota Ternate, dan ini ada tambahan anggaran dengan pekerjaan serta kontrak yang berbeda," ucapanya. 

Meski begitu, sambung Syafei, pihaknya dalam waktu dekat akan melakukan peninjauan progres pekerjaan. "Sehari dua ini kita mau turun ke lapangan untuk meninjau langsung pekerjaannya," ungkap Syafei. 

Dia menambahkan, setelah selesai pekerjaan dan dilakukan penyerahan, maka langsung dikelola sehingga disiapkan skema pengelolaan baik itu pihak ketiga atau UPTD. 

"Kajian ini sudah dilakukan kesekian kalinya, sehingga akan disampaikan kepada Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman kemudian diputuskan, tapi kalau dilihat akan dikelola oleh UPTD," pungkasnya.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT