Home / Advertorial / Kotaku

667 KK Di Ternate Terima BSPS DAK 2018

06 Juni 2018

TERNATE, OT - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Disperkim) Kota Ternate, Rabu (6/6/2018), menggelar Sosialisasi terhadap 667 calon penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) DAK tahun 2018, di aula eks kantor walikota Ternate.

Program pengantasan kemiskinan dari Kementrian PU-PR melalui DAK 2018 ini, diberika kepada 667 Kepala Keluarga (KK) di 16 Kelurahan, yang tersebar pada 3 Kecamatan di Kota Ternate.

Hadir dalam sosialisasi ini, Kadis Perkim dan Pertanahan, Dr Rizal Marsaoly, Kepala Bank Perkreditan Rakyat Syariah (BPRS) Bahari Berkesan, H Risdan Harly, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Ternate, Muhammad Ruslan, serta 363 calon penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) DAK tahun 2018.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkim) kota Ternate, Dr Rizal Marsaoly, usai memberikan sosilisasi mengatakan, untuk tahun 2018, tercatat ada 667 kepala keluarga calon penerima BSPS yang ditetapkan berdasarkan hasil verifikasi pihak Kelurahan, yang kemudian diidentifikasi kembali oleh tim fasilitator internal Disperkim.

Dari 667 calon penerima BSPS, kata Rizal, akan dibagi menjadi III tahap berdasarkan Kelurahan, "jadi untuk tahap I, meliputi Kelurahan Fitu, Kalumata dan Kayu Merah, sedangkan tahap II meliputi Kelurahan Bastiong Karance, Bastiong Talangame, Mangga Dua, Mangga Dua Utara, Toboko, Dufa-Dufa dan Kelurahan Tubo," terang Rizal sembari menyebut, Kelurahan Sangaji, Toboleu, Soa Sio, Salero, Makassar Timur dan Kelurahan Kota Baru, masuk pada tahap III.

Dia berharap, penyerapan anggaran untuk program BSPS tahun ini, sesuai dengan target yang telah ditetapkan, “kita berharap, pada tahun ini, penyerapan anggaran lebih baik lagi, sehingga usulan kita tahun depan bisa terpenuhi,” ujar Doktor lulusan UMI Makassar.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Disperkim) Kota Ternate, Dr Rizal Marsaoly, menambahkan, bantuan Stimulasi Perumahan Swadaya (BSPS) adalah fasilitas pemerintah berupa bantuan stimulan untuk Peningkatan Kualitas (PK) rumah kepada Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MPR).(thy)


Reporter: Fadli

BERITA TERKAIT