Home / Berita / kesehatan

Yamastha Kembali Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Kelurahan Pasien Positif Covid-19

16 Mei 2020
Tim relawan usai melakukan penyemprotan

TIDORE, OT- Langkah pencegahan kembali dilakukan Yayasan Muhammad Asyik Thaib (Yamastha) dan Tim Relawan dengan melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah Kelurahan pasien positif Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kota Tidore Kepulauan (Tikep).

Koordinator lapangan Maimunah M Asyik kepada media ini mengatakan , saat ini Yamastha dan Tim Relawan tengah melakukan penyemprotan disinfektan di Kelurahan Tuguwaji Kecamatan Tidore dan Kelurahan Bobo Kecamatan Tidore Utara untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Penyemprotan dilakukan di Kelurahan yang masyarakat positif Covid-19, kegiatan ini difokuskan di tempat ibadah dan tempat umum yang ada di 2 kelurahan ini serta memberikan pendampingan dan edukasi kepada masyarakat dan pemuda," ucapnya.

Kata dia, edukasi diberikan ke pemuda untuk pendampingan terhadap satgas kelurahan sesuai dengan panduan pencegahan Covid-19 serta menyampaikan imbauan pencegahan Covid-19 kepada seluruh masyarakat.

"Kami juga memberikan sabun cuci tangan antibakteri di tempat ibadah serta bersama Dinas Perhubungan melakukan penempelan stiker imbauan di seluruh angkutan umum dan mobil pribadi  yg melintasi di kelurahan Bobo serta pemasangan spanduk tentang pencegahan Covid-19," ungkap Maimunah.(Ryn)


Reporter: M. Ar Rayyan

BERITA TERKAIT