Home / Berita / kesehatan

Pegawai Yayasan Karya Sekadau Jalani Rapid Test

11 Juni 2020
Suasana jalannya Rapid Test para pegawai Yayasan Karya Sekadau

KALBAR, OT - Dinas Kesehatan, PP dan KB Kabupaten Sekadau melaksanakan rapid test kepada pegawai di lingkungan Yayasan Karya Keuskupan Sanggau perwakilan Sekadau, Kalbar. Pelaksanaan rapid test tersebut dipusatkan di SMA Karya Sekadau.

Para pegawai yang mengikuti rapid test tetap mematuhi protokol kesehatan, mencuci tangan hingga menggunakan masker. Bahkan, jarak kursi pun diatur untuk mencegah adanya kerumuman.

Kepala SMA Karya Sekadau, Sumardi mengatakan, rapid test ini dilakukan setelah adanya permintaan dari Yayasan Karya Keuskupan Sanggau. Menurutnya, rapid test penting dilakukan untuk memastikan kondisi kesehatan diri di tengah pandemi COVID-19. 

“Sekitar 120-an yang ikut rapid test. Pegawai di lingkungan Yayasan Karya Sekadau mulai dari TK, SD, SMP hingga SMA,” kata Sumardi, Kamis (11/6/2020). 

Sumardi mengatakan, pihaknya mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran dan penularan COVID-19. Ia meminta para pegawai tidak takut apapun hasil dari rapid test tersebut. 

“Tadi sudah disampaikan dari Dinas Kesehatannya, apapun hasilnya jangan takut. Mudah-mudahan kita semua dalam kondisi yang sehat. Kita sama-sama mencegah COVID-19 dengan mengikuti protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah,” pungkasnya.(red)


Reporter: Yahya Iskandar

BERITA TERKAIT