Home / Berita / kesehatan

Iuran JKN-KIS Relatif Terjangkau, Pelayanan Tidak Murahan

06 Oktober 2020

TERNATE, OT - BPJS Kesehatan merupakan Badan Hukum Publik yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden dan memiliki tugas untuk menyelenggarakan Jaminan Kesehatan Nasional–Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). 

Hadirnya BPJS Kesehatan begitu membawa angin segar bagi masyarakat Indonesia. Sejak pertama kali hadir, BPJS Kesehatan memang langsung menjadi pilihan favorit masyarakat. Tak ayal bila BPJS Kesehatan masih selalu menjadi topik hangat di masyarakat. Manfaat yang diberikan begitu luar biasa. Program ini digadang-gadang sebagai Program mulia dengan prinsip gotong royong khas budaya bangsa.

Manfaat menjadi Peserta JKN-KIS dirasakan Syahril, peserta Program JKN-KIS. Pria yang sehari-hari disapa Ril ini merupakan pensiunan Pegawai Negeri Sipil Kabupaten Halmahera Selatan. Menurutnya,  hadirnya BPJS Kesehatan sangat memberikan manfaat bagi dirinya dan keluarga. “Kesehatan kadang bukan menjadi prioritas kita, namun ketika sudah sakit atau keluarga ada yang sakit baru terasa pentingnya menjaga kesehatan apalagi biaya kesehatan saat ini tidak murah. Beruntung sekali saya dan keluarga ada program mulia ini,” ujar Ril.

Ril menceritakan pengalamannya memanfaatkan kartu sakti yang ia miliki. “Istri saya pernah dirawat di Rumah Sakit selama satu bulan karena penyakit stroke yang menyerang. Saat itu saya memang kebingungan. Memikiran kesehatan istri saya, memikirkan biaya rumah sakit, terus terang saya bingung dan stres. Alhamdulilah seluruh biaya pengobatan istri saya ditanggung BPJS Kesehatan. Alhamdulilah, Alhamdulilah, Alhamdulilah saya sangat bersyukur,” terang Ril.

Lebih lanjut Ril mengungkapkan selama menjadi Peserta JKN-KIS dirinya dan keluarganya tidak pernah mendapatkan kendala yang besar dalam memanfaatkan kartu sakti tersebut. Dirinya juga berpesan agar masyarakat tidak ragu untuk memanfaatkan kartu JKN-KIS. Baginya yang merasakan sendiri pelayanan di rumah sakit, sama sekali tidak ada perbedaan maupun diskriminasi kepada pasien.

“Kelebihan menjadi Peserta JKN-KIS adalah biaya atau iuran yang relatif terjangkau disesuaikan dengan kemampuan masing-masing orang, Meskipun terjangkau, pelayanan yang didapat juga tidak murahan. Saya sudah mengalami dan untuk itu saya mau berbagi. Kami sekeluarga sangat terbantu dengan hadirnya program JKN-KIS ini. Terima kasih Pemerintah, terima kasih BPJS Kesehatan. Mari kita dukung dan menjaga program mulia ini,” tutupnya penuh syukur. (ded)


Reporter: Dedi Sero Sero

BERITA TERKAIT