Home / Berita / kesehatan

IDI dan PDUI Cabang Haltim Salurkan Masker ke Masyarakat

06 Mei 2020
Suasana penyerahan masker di Puskesmas Mabapura

MABA,OT- Ikatan Dokter Indonesia (IDI) bersama Persatuan Dokter Umum Indonesia (PDUI) Cabang Kabupaten Halmahera Timur (Haltim), menyalurkan bantuan masker kepada masyarakat.

Sekretaris IDI Cabang Haltim, dr Calice Jackeline mengatakan, penyaluaran masker kepada masyarakat itu didistribusikan melalui Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di wilayah Haltim.

Dikatakan, masker itu didistribusikan ke Puskesmas Sondo-Sondo, Puskesmas Nusa Jaya, Puskesmas Saramaake, Puskesmas Subaim, Puskesmas Dodaga, Puskesmas Lolobata, Puskesmas Buli, Puskesmas Wayamli Trans, Puskesmas Wayamli Pesisir, Puskesmas Mabapura, Puskesmas Kota Maba, Puskesmas Gotowasi dan Puskeamas Bicoli.

"Alhamdulillah masker sudah kami serahkan dibeberapa puskesmas, dan akan dibagikan ke masyarakat setempat," kata dr Calice, Rabu (06/05/2020).

Lanjutnya, pembagian masker ini merupakan tanggung jawab IDI dan PDUI Cabang Haltim, meskipun dengan keterbatasan maupun jarak tapi tetap menjadi komitmen.

"Kami tetap berkomiten dan beupaya memutus mata rantai covid-19 di haltim dengan pembagian masker kepada masyarakat," katanya.

Untuk beberapa Puskesmas yang belum didistribusikan, menurutnya, IDI dan PDUI Cabang Haltim saat ini lagi mempersiapkan masker agar disalurkan.

"Kami imbau kepada masyarakat Haltim agar kita bersatu melawan virus corona (covid 19)," imbaunya.

Sementara itu, untuk diketahui Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Halmahera Timur diketuai oleh dr. Muh Nasir, M.Kes,  dan Persatuan Dokter Umum Indonesia (PDUI) Cabang Halmahera Timur diketuai oleh dr Vita Sangadji. (dx)


Reporter: Rudi Mochtar

BERITA TERKAIT