TERNATE, OT – Pemeritah Kota (Pemkot) Ternate, melaui Dinas Kesehatan (Dinkes). setempat, mencatat proses vaksinasi tahap II di Kota Ternate telah mencapai 3,470 orang.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Ternate, Nurbaity Radjabessy kepada indotimur.com Senin, (29/3/2021) menyampaikan, tahap II program vaksin sinovac sudah lebih dari 3,000 orang.
Meski demikian, dia tidak dapat memastikan jika sampai April mendatang proses vaksin ini mencapai target, "sebab peserta vaksin, harus melalui prosedur screening, jika selama proses tersebut seseorang terinjeksi sakit maka kita tidak bisa memberikan vaksin," kata Nurbaity.
"Ada prosedurnya, jadi misalkan kami targetkan untuk usia lansia sebanyak 1,000 jika tak capai target, kiranya, karena ada hal lain yang perlu dipertimbangkan, misalnya yang bersangkutan sakit dan lainnya sebagainya," sambung Nurbaity.
"Namun sejauh ini proses vaksin tetap berjalan, dan hingga tahap II dimulai, sudah sebanyak 470 vial yang telah dipakai, dengan perhitungan satu vial bisa sampai 10 orang," terangnya.
Kata dia, saat ini data yang tercatat pada Dinkes selaku otoritas pelaksana vaksinasi, baru 3,470 orang yang sudah divaksin.
"Data untuk hari ini, belum ada, karena data perubahan baru diudate sore," ungkap Nurbaity.
Secara umum, Nurbaity mengklaim, upaya Dinkes dalam proses vaksinasi tahap II, berjalan dengan baik, dan lancar.
"Tetapi kami belum bisa pastikan apakah di April bisa berakhir, kami hanya mengikuti aturan dan vaksin juga memiliki masa expire juga, untuk tahap dua berakhir di akhir bulan Mei," pungkasnya.
(ier)