Home / Berita / kesehatan

Dinas P2KBP3A Bersama Dinkes Haltim Gelar Pelayanan KB

08 Juni 2024
Suasana pelayanan KB

HALTIM, OT- Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) menggelar Pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor (PSA) tahun 2024. 

Kepala DP2KBP3A Haltim, Ihwan SKM, MM mengatakan, Pelayanan Serentak Sejuta Akseptor meliputi pelayanan KB baru, Ulangan, ganti cara, KB pasca persalinan, KB pasc keguguran dan gratis tanpa di pungut biaya.

“Ini dimaksudkan untuk meningkatkan akses pelayanan KB yang berkualitas bagi paaangan usia subur dan meningkatkan komitmen Pemerintah Daerah dan Mitra Kerja dalam peogram Keluarga Berencana,” katanya.

Kata Ihwan, tujuan diselenggarakan pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor agar pasangan usia subur mendaptkan akses pelayanan KB yang berkuaitas, mengendalikan jumlah penduduk, mencegah pernikahan usia dini, meningkatkan kesejahteraan keluarga dan menekan tingkat kematian Ibu dan Bayi,” katnya.

Lanjut Ihwan, taget PSA untuk Halmahera Timur adalah suntik, pil, kondom, implant, IUD dan MOW dengan jumlah totalnya 323 Eksepton namun yang tercatat dan terlayani 394 dengan persentasi 121,4 persen melebihi target yang diberikan BKKBN Malut 323.

“Melalui kegiatan PSA yang dilaksanakan rutin setiap tahun ini diharapkan dapat menigkatkan capaian pelayanan KB sehingga dapat menurunkan angka stunting angka 4T (Terlalu Tua, Terlalu Muda, Terlalu Dekat dan Terlalu Sering) sehingga mewujudkan halmahera timur yang berkualitas,” harapnya.

Untuk diketahui, kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Desa Mekarsari Kecamatan Wasile, Selasa (04/06/2024) bekerjasama dengan fasilits kesehatan seperti Rumah Sakit dan Puskesmas Se-Halmahera Timur.(dx)


Reporter: Rudi Mochtar

BERITA TERKAIT