MABA,OT- Dinas Kesehatan (Dinskes) Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) bekerjasama dengan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Mabapura Kecamatan Kota Maba, melaksanakan penyemprotan Fogging.
Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan, Ikwan mengatakan, penyemprotan Foging itu sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran demam berdarah (virus dengue) di Mabapura.
"Fogging ini sebagai upaya pencegahan dengan memutuskan mata rantai penyebaran virus," kata Ikwan, Selasa (21/04/2020).
Dikatakan, fogging dilakukan karena terjadi peningkatan kasus di wilayah kerja Puskesmas Mabapura, sehingga dengan cara foging ini sebagai upaya pencegahan penularannya ke masyarakat.
Kata dia, penularan virus dengue tersebut tertular melalui gigitan Nyamuk Aedes Aegipti dan Aedes Albocpictus. "Ada dua jenis nyamuk yang dapat menularkan virus dengue dengan cara gigitan," katanya.
Lanjut dia, Dinas Kesehatan melalui Bidang P2P juga akan memonitoring penyebaran virus dengue di wilayah Kota Maba.
Dia menambahkan, Dinas Kesehatan juga akan menggerakan masyarakat meningkatkan upaya menjaga kebersihan diri dan lingkungan serta melakukan gerakan 3M plus, yakni Menutup, Menguras dan Mengubur.
Selain itu, Dinas kesehatan akan melakukan pendampingan dengan Puskesmas sebagai upaya promotif dan preventif. (dx)