Home / Indomalut / Halbar

Ini Nama Lima Pejabat Pemkab Halbar Yang Dilantik Malam Ini

03 Juni 2021
Foto : Para Pejabat Lingkup Pemkab Halbar Yang di Lantik Malam Tadi

HALBAR, OT - Wakil Bipati Halmahera Barat (Halbar), Djufri Muhamad melantik lima pejabat di lingkup Pemkab Halbar  Rabu (2/6/2021) malam sekitar pukul 20.13 WIT.

Pelantikan yang dilaksnakan pada malam hari, tercatat baru pertama kali di masa kepemimpinan kepala daerah yang memiliki jargon "Diahi"

Bupati Halbar, James Uang dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wabup Halbar, Djufri Muhammad, menyatakan, pelantikan pejabat di lingkungan pemerintahan dimaksudkan untuk memperlancar roda pemerintahan dan pelayanan publik.

" Pelantikan ini, dimaknai pertama; dari sudut kepentingan organisasi bukan sekedar jenjang kepengkatan dan kepentingan tertentu," kata Wabup.

Menurutnya, penyegaran pejabat juga untuk pemantapan dan peningkatan kenerja serta penyelenggaraan tugas yang maksimal.

"Selain itu pejabat senantiasa memili ide "Diahi" atau perbaikan yang dapat membantu pimpinan dalam merumuskan juga mengerjakan tugas dengan baik," tukas Djufri.

Dia berharap, para pejabat menjadi roda pergerakan birokari dalam rangka menuju perubahan ke arah yang lebih baik. "Kemudian promosi dan pengesian jabatan pada hari ini, juga mengisi kekosongan jabatan," tandasnya.

"Bagi saudara-saudara yang mendapat promosi jabatan di kesempatan ini, tagline "Diahi" yang kami usul membutuhkan respon cepat serta tepat dan efektif, tetap profesional," tegasnya

Untuk itu, Wabup.berharap,.paska pelantikan para pejabat yang baru menduduki jabatan baru, segera menyusun program kerja untuk meningkatkan kauaitas kenerja sesuai standar pelayanan maksimal.

Dia juga mengingatkan, Baperjakat akan terus mengempulkan informasi atas tugas dan tanggungjawab yang diamanatkan, sebagai upaya evaluasi kinerja para pejabat di lingkup Pemkab Halbar.

Untuk diketahui lima pejabat yang dilantik malam ini, berdasarkan Surat Keputusan Bupati nomor : 106/KPTS/KP/IV/ 2021

Sedikitnya lima pejabat masing-masing, Abdulah Ishak yang sebelumnya menjabat sebagai Sekertaris BPBD, diangkat dalam jabatan baru selaku Sekertaris Dinas Perikanan dan Kelautan, Pemiab Halbar.

Selanjutnya, ada nama Muhammad Ade Fabanyo, Kepala Bidang Energi Sumber Daya Miniral pada Disnakertrans dan ESDM, diangkat dalam jabatan baru sebagai Sekertaris BPBD.

Hermanus Kalengit jabatan lama Kepala Sub Bagian Pelaporan pada Bagian Pengadaan Barang dan Jasa, digeser menduduki jabatan baru sebagai Kepala Sub Bidang Prasarana Wilayah dan Pemukiman di BP3D

Jabatan Sub Bagian Pelaporan pada Bagian Pengadaan Barang dan Jasa dijabat oleh Sulaiman Hi Ahmad yang sebelumnya menjabat selaku Kepala Sub Bidang Prasarana Wilayah dan Pemukiman di BP3D.

Selanjutnya, ada nama juru bicara Pemkab Halbar Chuzaemah Djauhar yang digeser sebagai Kepala BPKD Pemkab Halbar.

 (deko)


Reporter: Hasarudin Harun
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT