Home / Hiburan / Film

Film ’’Ino To Kodiho’’ dari Ternate Tembus Finalis ACFFEST 2023

09 Desember 2023
Gubernur Maluku Utara bersama Plt Sekda Kota Ternate saat menghadiri Malam Penganugerahan Pemenang Anti Corruption Film Festival (ACFFEST) 2023

JAKARTA, OT - Gubernur Maluku Utara, KH Abdul Gani Kasuba bersama Wali Kota Ternate yang diwakili Plt Sekretaris Daerah, menghadiri Malam Penganugerahan Pemenang Anti Corruption Film Festival (ACFFEST) 2023 yang dipusatkan di Pusat Perfilman Haji Usmar Ismail.

Awarding Night ACFFEST 2023, merupakan bentuk apresiasi dari KPK atas partisipasi anak anak muda dalam  ACFFEST sehingga mereka sampai terpilih sebagai finalis.

Selain itu, ACFFEST 2023 bertujuan agar terbangunnya engagement yang baik antara KPK dengan para mitra kerja serta menjadi media bagi KPK untuk menyampaikan program program yang dapat diakses oleh para peserta.

Selain Gubernur Maluku Utara dan Plt Sekda Kota Ternate, malam penganugerahan ACFFEST 2023 turut dihadiri para pimpinan KPK termasuk Ketua KPK Nawawi Pomolongo serta insan perfiliman di Indonesia.

Anti Corruption Film Festival merupakan ajang eksebisi, diskusi, dan kompetisi Film Antikorupsi sebagai bentuk nyata partisipasi masyarakat dalam pemberantasan korupsi.

ACFFEST ini digagas dan dikelola oleh Direktorat Sosialisasi dan Kampanye Antikorupsi KPK.

ACFFEST pertama kali digelar pada tahun 2013, tahun ini merupakan tahun kesembilan dilaksanakan dan masih mengusung harapan yang sama, yaitu mengajak anak muda untuk ikut berpartisipasi aktif dan kritis dengan menuangkan ide dalam bentuk audio visual sebagai kontribusi dalam mengkampanyekan nilai nilai anti korupsi.

Tahun 2023, ACFFEST mengusung tema "Suaraku, Suara Kita, Suara Nurani" sebagai bentuk gerakan kampanye antikorupsi sektor politik melalui media film.

Berdasarkan Juri Prize ACFFEST 2023, kategori Film Pendek Ide Cerita, Film "Ino To Kodiho" karya Arch Sceenplay - Ternate Utara, Kota Ternate berhasil masuk 5 Finalis/Nominasi dari  677 film yang dinilai oleh tim penilai. 

Film karya anak-anak muda Ternate itu, mengajak agar kita selalu jujur dalam berbagai hal.

"Kejujuran, kesederhanan dan berlaku baik merupakan sifat dan budaya masyarakat Ternate, sehingga ini menjadi spitit dari film "Ino To Kodiho" yang berarti MARI TORANG (kita) PULANG," ungkap sutradara dan penulis film "Ino To Kodiho", Aswin A Ilyas seraya menyebut capaian ini merupakan kado terindah dan kebanggaan bagi anak muda dan masyarakat Kota Ternate jelang perayaan Hari Jadi Ternate (HAJAT) ke-773.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT