Home / Kabar Faifiye

RSUD Maba Menuju Akreditasi Paripurna

07 Desember 2023
Penyerahan dokumen akreditasi oleh Dirut RSUD Maba kepada Ketua Tim Lars DHP

HALTIM,OT- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Maba, Kabupaten Halmahera Timur (Haltim), Maluku Utara (Malut) dalam tahap menuju akreditasi paripurna.

Hal itu ditandai dengan adanya penilaian yang dilakukan oleh tim Surveior Lembaga Akreditasi Dharma Husada Paripurna (Lars-DHP) di RSUD Maba selama tiga hari.

Bupati Halmahera Timur Ubaid Yakub melalui Staf Ahli Bidang Sosial Budaya, Muhammad Nasir mengatakan, Pemerintah Daerah merasa bangga dan bersyukur atas kemajuan yang dicapai oleh RSUD Maba saat menjalankan tugas dan tanggungjawab dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Haltim.

“Kita harus sadari pelayanan yang diberikan harus mebdapat pengakuan bahwa pelayanan yang diberikan sudah sesuai standar yang ditetapkan oleh Kementrian Kesehatan melalui proses Akreditasi,” katanya saat membuka secara resmi Survei Akreditasi, Kamis (07/12/2023) di halaman RSUD Maba.

Kata dia, Akreditasi bukan sekedar pengakuan formal tapi juga cermin dari komitmen untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat Haltim. 

“Saya yakin dan percaya RSUD Maba akan mampu melewati proses akreditasi ini dengan sukses dan semoga mendapat nilai terbaik menuju Akreditasi yang paripurna,” katanya. 

Lanjut dia, Pemerintah Daerah akan terus memberikan dukungan terhadap inovasi yang dilakukan demi kemajuan RSUD Maba, apalagi kesehatan adalah investasi masa depan yang lebih baik.

“Mari sama-sama mengembangkan RSUD Maba sebagai pusat pelayanan kesehatan yang bermutu, efisien dan berorientasi kepada masyarakat,” ujarnya. 

Untuk diketahui, tim Surveior Lars DHP yang menialai diantaranya, Ismail S. Si sebagai Ketua didampingi Yeris Rariwo S.Kep sebagai Anggota Surveior.(dx)


Reporter: Rudi Mochtar

BERITA TERKAIT