Home / Berita / Citizen Journalist

Sambangi Empat DWP, Marliza Minta Bersinergi Dengan Program OPD

Serahkan Bantuan Pendidikan Untuk ASN/PTT di Empat OPD
25 Juli 2024

TERNATE, OT – Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Ternate, Marliza M Tauhid melakukan konsolidasi organisasi atau roadshow di kantor Satpol PP Kota Ternate, pada Kamis (25/7/2024).

Kegiatan yang juga dihadiri Ketua DWP Kota Ternate, Hasmiaty Rizal ini dirangkai dengan pemberian bantuan pendidikan kepada unsur pelaksana DWP pada kantor Satpol PP Kota Ternate, DPMPTSP, Disperkim dan Dinas Komsandi Kota Ternate.

Pemberian bantuan pendidikan merupakan salah satu program kerja DWP pada bidang pendidikan yang dilaksanakan secara rutin setiap tahun.

Tahun ini, model roadshow dan penyerahan bantuan berubah bentuknya, dimana penasehat DWP turun langsung ke unsur pelaksana di setiap OPD untuk bersilaturrahmi sekaligus sebagai ajang konsolidasi dan penguatan kelembagaan DWP.

Penasehat DWP Kota Ternate, Marliza M Tauhid dalam arahannya meminta jajaran DWP untuk terus meningkatkan kinerja organisasi dan mendukung program dan kegiatan Pemerintah Kota Ternate.

Dia meminta unsur pelaksana DWP untuk mampu melahirkan program kerja yang dapat bersinergi dengan program kerja OPD-nya.

Pada kesempatan itu, Marliza juga mengingatkan jajaran DWP untuk terus mendukung program Pemerintah Kota Ternate dalam menangani sampah.

.

Menurutnya, penanganan sampah menjadi tanggung jawab bersama. "Setiap orang termasuk DWP di Satpol PP, DPMPTSP, Disperkim dan Kominfo memiliki peranan penting dalam mendukung program penanganan sampah yang digagas Pemerintah Kota Ternate.

Marliza juga mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada jajaran DWP yang telah memberi bantuan pendidikan kepada para pelajar untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

"Ini juga merupakan bagian dari mempererat tali silaturahmi antar jajaran pengurus dan anggota DWP. Saya mengapresiasi semua ASN maupun PTT di lingkup Satpol PP, DPMPTSP, Disperkim dan Kominfo atas support dan atensinya bagi kegiatan-kegiatan DWP," kata Marliza.

"Kami melihat ada semangat dan dukungan yang luar biasa dari semua sehingga DWP pada empat OPD di eks Kantor Wali Kota ini, terlihat sangat bersemangat dalam setiap kegiatan yang telah diprogramkan," tutup Marliza.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT