Home / Berita / Citizen Journalist

DWP Kota Ternate Salurkan Bantuan Pendidikan Untuk Korban Kebakaran Kota Baru

24 April 2025

TERNATE, OT - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Ternate menggelar kegiatan penyaluran bantuan pendidikan bagi anak-anak korban kebakaran di Kelurahan Kota Baru, Kamis, (24/4/2025).

Penyaluran bantuan tersebut mengacu pada program bidang pendidikan DWP Kota Ternate tahun 2025, dengan tujuan untuk meringankan beban anak-anak usia sekolah yang terkena dampak bencana kebakaran. 

Total penerima bantuan berjumlah 18 orang, yang terdiri dari, 12 anak pada jenjang pendidikan Sekolah Dasar (SD), 2 anak pada jenjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan 4 anak pada jenjang pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA). 

Penyaluran bantuan dilakukan langsung oleh Ketua DWP Kota Ternate Ny. Hj Hasmiati H Rizal Marsaoly, bersama para anggota DWP, didampingi Lurah Kota Baru, Sunarni Badarudin, bertempat di Kantor Lurah Kota Baru, Kecamatan Ternate Tengah. 

Ketua DWP Kota Ternate Ny. Hj Hasmiati H Rizal Marsaoly dalam sambutannya menyampaikan keprihatinannya kepada korban terdampak atas musibah kebakaran yang terjadi pada bulan Maret lalu. 

Lebih lanjut, Ketua DWP mengatakan, penyaluran bantuan ini merupakan bentuk perhatian, dan kasih sayang dari organisasi Dharma Wanita Persatuan Kota Ternate, mengingat musibah kebakaran yang terjadi tentu akan menjadi memori dalam benak korban, khususnya anak-anak. 

“Mungkin yang kami berikan tidak sesuai dengan harapan adik-adik, Tetapi sesungguhnya, yang kami berikan itu adalah bentuk kasih sayang kami selaku organisasi Dharma Wanita Persatuan, yang mana salah satu tujuan kami adalah meningkatkan mutu pendidikan,” ujar Ketua DWP.

Selain itu, Ketua DWP juga berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat, serta berpesan agar musibah ini tidak membuat para anak-anak kehilangan semangat.  

“Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat. Saya harap adik-adik jangan berkecil hati, harus tetap semangat, dan rajin belajar agar suatu hari nanti bisa menjadi lebih baik” tutupnya.

Lurah Kota Baru, Sunarni Badarudin juga menyampaikan apresiasinya kepada DWP Kota Ternate karena telah menyalurkan bantuan yang diharapkan dapat meringankan beban para orang tua terdampak musibah kebakaran.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT