Home / Advertorial / Bappelitbangda

Wali Kota Ternate Buka Expo Segitiga Emas 2021

09 Desember 2021


TERNATE, OT
- Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman secara resmi membuka Expo Segitiga Emas 2021 di Jatiland Mall Ternate, pada Kamis (9/12/2021).

Segitiga Emas Expo 2021 yang melibatkan tiga daerah di Maluku Utara itu, mengusung tema, "Kolaborasi Ekosistim Kawasan Daerah Kemandirian Pangan, Energi dan Ekonomi”

Kegiatan ini merupakan komitemen sekaligus memonentum dan peluang yang baik bagi Kota Ternate, Kota Tidore Kepulauan dan Kabupaten Halmahera Barat untuk mewujudkan kemandirian kawasan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Acara tersebut, dihadiri oleh unsur Forkopimda Kota Ternate, Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan, Asisten Administrasi Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat, Sekretaris Daerah Kota Ternate, Kepala Bappelitbangda Kota Ternate serta sejumlah pimpinan OPD pada tiga daerah di Maluku Utara.

.

Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman dalam sambutan tertulisnya mengatakan, pembukaan Expo Segitiga Emas ini adalah langkah awal untuk memperluas kerjasama antar tiga daerah di Provinsi Maluku Utara.

Menurutnya. tiga daerah ini memiliki kekayaan pada berbagai sektor yang patut dikembangkan. Sektor pertanian, pariwisata alam, wisata sejarah dan budaya, merupakan asset berharga rakyat Maluku Utara.

"Potensi-potensi ini patut dikembangkan agar dikenal di dunia internasional sebagai bagian dari masyarakat Maluku Utara, "sudah barang tentu kita semua mempunyai keinginan dan cita-cita yang sama untuk membangun Maluku utara hingga dikenal sampai kepenjuru dunia," sebut Wali Kota.

Dikatakan, Maluku Utara memiliki keunggulan dengan potensi Sumber Daya Alam (SDA) yang tidak dimiliki oleh daerah lain.

.

Kerja sama antar daerah ini, lanjut Wali Kota, bertujuan mewujudkan konektivitas antara wilayah terdekat melalui keterpaduan program strategis antar daerah dan membentuk simpul-simpul pertumbuhan ekonomi baru, berdasarkan potensi dan krakteristik geografis yang diharapkan mengerucut menjadi poros utama kawasan segitiga Emas yakni Ternate, Tidore dan Jailolo. 

"Ketiga daerah ini sekaligus menjadi lokomotif pertumbuhan ekonomi Maluku Utara, juga bagian dari implementasi program prioritas nasional poros maritim dan tol laut," sambung Wali Kota.

"Saya berharap pelaksanaan acara pembukaan Expo Segitiga Emas ini nantinya dapat memberikan dampak positif bagi seluruh masyarakat Kota Ternate, Kota Tidore Kepulauan dan Kabupaten Halmahera Barat terutama pada sektor perekonomian dan perdagangan," terangnya.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT