TERNATE. OT - Didampingi Kepala Dinas PUPR dan Dinas Perhubungan, Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman Senin, (25/9/2023) meninjau pekerjaan rehabilitasi/revitalisasi sejumlah ruang publik di Kota Ternate.
Selain meninjau kawasan ruang publik Pantai Falajawa, orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Ternate itu juga memeriksa progres revitalisasi Jembatan Residen dan Taman Nukila yang nanti dijadikan lokasi pelaksanaan expo Sarasehan Istri Wali Kota (Rasai Kota) se-Indonesia.
Kepada sejumlah wartawan termasuk indotimur.com Wali Kota menjelaskan, berdasarkan amatan di lapangan, sebagian besar progres pekerjaan telah berjalan sesuai scedule yang direncanakan.
“Jadi sebagian besar pekerjaan di Taman Nukila dan Jembatan Residen sudah selesai, tinggal dilakukan finalisasi karena lokasi itu (jembatan Residen), juga akan dijadikan lokasi kegiatan Pra Munas APEKSI 2023,”kata Wali Kota.
Menurutnya, untuk pekerjaan Pantai Falajawa sudah mencapai 25 persen, sehingga dia berharap di akhir tahun ini sudah bisa selesai dikerjakan dan dimanfaatkan oleh masyarakat.
“Jadi maksud dari kunjungan itu, tidak hanya memastikan lokasi pelaksanaan Sarasehan dan Pra Munas APEKSI, tapi juga ingin pastikan tempat kunjungan (taman) orang di Kota Ternate itu, minimal sudah ada perbaikan secara keseluruhan,” ungkapnya.
Wali Kota juga berharap, agar fasilitas publik yang diperbaiki agar tetap terjaga dengan baik sebagai tempat kunjungan masyarakat baik luar Kota Ternate maupun di dalam Kota Ternate sendiri.
"Selain itu, saya juga meminta agar OPD teknis bisa membersihkan sampah yang ada di laut. Walaupun sudah pernah dilakukan, tapi ini menjadi harapan kita agar pesisir pantai ini bisa bersih," tambahnya.
Wali Kota juga mengkalim, persiapan pelaksnaaan Rasai Kota dan Pra Munas APEKSI sudah lebih dari 90 persen.
"Untuk kesiapan Sarasehan dan Pra Munas APEKSI tahun 2023 di Kota Ternate yang bersamaan ini sudah di atas 90 persen dilakukan panitia,” tukas Wali Kota seraya meminta dukungan seluruh masyarakat dalam menyukseskan agenda nasional yang dipusatkan di Ternate awal pekan depan.
(fight)