Home / Advertorial / Kotaku

Disperkim Bagi 1000 Sertifikat Gratis Pada Perayaan HJT Ke-768

29 Desember 2018
H Rizal Marsaoly Kadis Perkim Kota Ternate

TERNATE, OT - Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, melalui Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Disperkim), Sabtu (29/12/2018) membagikan 1000 sertifikat gratis kepada masyarakat Kota Ternate.

Kepala Disperkim Kota Ternate, H Rizal Marsaoly kepada indotimur.com, belum lama ini mengatakan, penyerahan sertifikat gratis dilakukan bertepatan dengan perayaan Hari Jadi Ternate (HJT) ke-768, tanggal 29 Desember 2018.

Kata dia, melalui program Pendaftaran Tanah Sistimatis Lengkap (PTSL), masyarakat yang memiliki tanah namun belum mengantongi sertifikat, bisa mendapatkan sertifikat secara gratis.

"Mode PTSL ini merupakan inovasi Pertanahan yang belerjasama dengan Disperkim untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat," ujar Rizal seraya menyebut program ini, dulunya disebut Prona.

Program PTSL ini, sambung dia, sangat membantu masyarakat tidak mampu dalam pengurusan sertifikat tanah. "Dalam penerapannya, program ini mengutamakan masyarakat kurang mampu, "program ini, selain mempermudah masyarakat dalam memperoleh sertifikat, juga mempermudah pemerintah dalam penataan kota," terangnya.

"Dipastikan dalam penyerahan sertifikat ini, tepat sasaran karena penerima sertifikat adalah para nelayan, petani serta masyarakat lainnya berdasarkan peraturan yang ditetapkan," tegasnya.

Dia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak Pertanahan yang selama ini terus bermitra dengan Pemkot dalam pengurusan masalah tanah di Kota Ternate.

"Masih ada 9000 bidang tanah di Kota Ternate yang belum bersertifikat, baik milik perorangan maupun pemerintahan, sehingga berdasarkan hasil koordinasi, kita tergetkan tahun depan, masalah ini tuntas," pungkas Rizal.(thy)


Reporter: Fadli

BERITA TERKAIT