TERNATE, OT - Pemerintah Kota Ternate dalam waktu dekat ini, akan melakukan roling jabatan mulai dari eselon II hingga staf (non jabatan). Hal ini disampaikan Wali Kota Ternate, Dr H M Tauhid Soleman baru-baru ini di hadapan ribuan ASN Kota Ternate.
Proses roling yang meliputi rotasi, mutasi, promosi dan demosi ini, mengacu pada Norma, Standar, Prosedur dan Kriteria (NSPK) manageman ASN. Roling dilakukan untuk memaksimalkan pelayanan serta pengembangan karir ASN Kota Ternate.
Informasi yang dihimpun indotimur.com dari berbagai sumber terpercaya menyebutkan, roling jabatan dilakukan terhadap para pejabat eselon II atau setara kepala dinas, eselon III yang meliputi Sekretaris Dinas/Badan, Kepala Bagian, Kepala Bidang, para Camat hingga Lurah dan staf.
Perombakan besar-besaran terhadap kabinet "Ternate Andalan" akan dilakukan setelah Pemerintah Kota Ternate memenuhi seluruh persyaratan administrasi kepegawaian sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan.
"Sedang berproses (administrasi), kalau semua administrasi sudah siap, langsung kita lakukan pelantikan," ucap Wali Kota Ternate, Dr H M Tauhid Soleman kepada indotimur.com pada Rabu (9/7/2025).
Orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Ternate itu menyatakan, roling jabatan tidak hanya pada level pejabat eselon II, tetapi juga dilakukan terhadap jabatan administrasi (eselon III dan IV) hingga staf.
"Semua level, baik eselon II, III dan IV, termasuk juga staf," tegas Wali Kota seraya mengaku, roling akan dilakukan dalam waktu dekat ini.
"Bisa minggu depan, bisa bulan depan, kalau administrasi sudah beres, langsung kita lakukan (pelantikan)," tambahnya.
Dia menyatakan, roling dilakukan untuk penyegaran organisasi sekaligus pengembangan karir ASN, "tidak bisa di situ-situ saja (tempat), itu tidak sehat, karena terlalu lama di satu tempat, secara lingkungan kerja tidak bagus dan seakan-akan tidak mengubah keadaan harus ada penyegaran," ucapnya.
Meski telah mengantongi nama dan jabatan yang diroling, Wali Kota dua periode itu enggan membeberkan nama pejabat dan jabatan yang nantinya diroling. "Ada banyak, nanti diliat saja saat pelantikan," tukasnya.
BACA JUGA : Pimpin Apel Gabungan, Wali Kota Ingatkan Empat Hal
Sementara itu, Kepala BKPSDMD Kota Ternate, Samin Marsaoly membenarkan rencana roling pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Ternate.
Dia menyatakan, roling tidak hanya dilakukan terhadap ASN yang memiliki jabatan, tetapi akan dilakukan terhadap ASN non jabatan, "ini bagian dari penyegaran organisasi, harus ada suasana baru," ujar Samin.
Menurutnya, pengisian jabatan yang kosong menjadi prioritas, disamping pelantikan pejabat lainnya, "kita upayakan sebelum Agustus, pengisian jabatan sudah selesai. Kalau pekan ini belum, bisa jadi pekan depan, kita sesuaikan dengan waktu pak Wali," tukasnya.
Samin juga memastikan, BKPSDMD telah menyiapkan skema pengisian jabatan. "Kita dahulukan pengisian jabatan yang kosong, misalnya Sekretaris Dinas Pendidikan, Sekretaris Inspektorat, Sekretaris Perindag dan beberapa jabatan lainnya, ternasuk OPD," pungkasnya.
Sebuah sumber terpercaya internal Pemkot Ternate menyebutkan, belasan pimpinan OPD akan bertukar posisi, sementara beberapa lainnya demosi (nonjob).
Jabatan eselon II yang kabarnya akan diroling diantaranya, Dinas Pendidikan, Dinas Pertanian, Dispora, Dinas Koperasi, Dinas Perhubungan, DKP, Sekwan, Dinas Sosial, Dinas Kebudayaan, Perkim, DLH, BPKAD, PUPR, Diskomsandi, BP2RD, DPMPTSP, DPPKB, Kesbangpol, Kearsipan, Dinas Pariwisata, Staf Ahli dan Asiaten.
Selain itu, ada puluhan pejabat administrasi atau setara eselon III dan IV yang dipromosi sedangkan sebagian besar lainnya demosi (nonjob).
(fight)