Home / Indomalut / Ternate

Salat Idul Adha di Ternate Ditetapkan Hari Sabtu 9 Juli 2022

04 Juli 2022
Rapat antara PHBI, MUI, Kemenag, Pemkot dan Badan Ta’mir Almunawar Ternate

TERNATE, OT - Pelaksanaan salat Idul Adha 1443 Hijriyah tahun 2022 Masehi akan dilaksnakan pada Sabtu, (9/7/2022) di Stadion Gelora Kieraha. 

Keputusan ini disepakati dalam rapat bersama Panitia Hari Besar Islam (PHBI), Majelis Ulama Indonesia (MUI), Kementerian Agama (Kemenag), Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate serta badan Ta"mir Al-Munawwar Ternate.

Wakil Ketua PHBI Kota Ternate, Hidayatusalam Syehan, mengatakan, setelah rapat bersama antara PHBI, MUI, Kemenag Kota Ternate, dan pihak masjid Almunawwar, maka disepakati, pelaksanaan salat Idul Adha pada hari Sabtu tanggal 9 Juli 2022.

"Awalnya PHBI memutuskan melaksanakan Hari Raya Idul Adha sesuai dengan keputusan pemerintah pusat, namun perkembangan yang terjadi rata-rata warga meyakini 10 dzulhijah itu jatuh pada Sabtu satu hari setelah wukuf di Arafah. Olehnya, kami bijaki secara resmi memutuskan pelaksanaan sholat Idul Adha jatuh pada Sabtu tanggal 9 Juli 2022," ucap Hidayatussalam, Senin (4/7/2022) usai menghadiri rapat.

Meski telah menetapkan pelaksanaan salat Idul Adha pada akhir pekan ini, namun PHBI, MUI, Kemenag, Pemkot dan unsur terkait lainnya, tidak melarang jika ada masjid yang melaksanakan sholat Idul Adha 1443 H sesuai dengan keputusan pemerintah dan rukiyat pemerintah pusat (pempus).

Dia menambahkan, "pelaksanaan salat Idul Adha jatuh satu hari setelah Wukuf di Arafah dan pemerintah kerajaan Saudi telah menetapkan wukuf di Arafah pada tanggal 8 Juli 2022, ketika disana berwukuf disini Puasa Arafah," tutup Hidayatussalam.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT