TERNATE, OT - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Ternate, Rizal Marsaoly, memempin apel pagi gabungan untuk empat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menempati gedung eks kantor Wali Kota, pada Senin (15/1/2024).
Apel pagi di eks kantor Wali Kota, dihadiri Kepala DPMPTSP, Kepala Disperkimtan, Kepala Diskomsandi dan Kasatpol PP Kota Ternate.selaku komandan apel Giat pagi tadi turut diikuti ratusan ASN/PTT pada empat OPD yang menempati gedung dua lantai itu.
Dalam arahannya, orang nomor tiga di jajaran Pemerintah Kota Ternate itu menekankan pentingnya disiplin bagi seluruh jajaran ASN/PTT di lingkup Pemerintah Kota Ternate terutama yang menempati gedung eks kantor Wali Kota.
Rizal juga meminta seluruh jajaran ASN/PTT untuk ikut mendukung program dan kegiatan Pemerintah Kota Ternate, utamanya yang berakitan dengan penanganan sampah.
Sekda Kota Ternate, Rizal Matsaoly juga menyampaikan apresiasi, pengjargaan dan ucapan terima kasih kepada ASN/PTT di empat OPD yang hadir mengikuti apel gabungan pada Senin (15/1/2024).
Sekda juga meminta seluruh jajarannya untuk meningkatkan disiplin dalam bekerja dan responsif dalam melaksanakan visi-misi Pemerintah Kota Ternate terutama mnyangkut masalah sampah dan air bersih.
"Seluruh ASN harus punya kepekaan dan kepedulian terkait persoalan sekitar, utamanya penanganan sampah dan air bersih," kata Rizal.
Menurutnya, penanganan sampah dan air bersih bukan hanya tanggung jawab instansi terkait tetapi menjadi tanggung jawab bersama, "selaku ASN Pemkot Ternate, alabila melihat dan mendapati persoalan-persoalan tersebut maka segera dilaporkan kepada pimpinan masing masing untuk ditindaklanjuti," pesan Sekda.
Dia juga menyampaikan, bahwa sesuai arahan Wali Kota, mulai tahun ini, gaji PTT di lingkup Pemerintah Kota Ternate mengalami kenaikan.
"Untuk itu diharapkan agar selalu disiplin, semangat, dan juga lebih meningkatkan kinerja dalam melaksanakan tugas sehari hari," kata Sekda sembari menyebut, mulai hari ini gaji PNS mulai dibayarkan.
Meski sempat diguyur hujan gerimis, namun seluruh ASN yang hadir dalam mengikuti apel tetap semangat dan sigap mendengarkan arahan yang disampaikan Sekda Kota Ternate.
(fight)