Home / Indomalut / Ternate

Lantik 74 Pejabat, Wali Kota Ternate Minta Jajarannya Fokus

Tauhid : Kalau Tidak Mampu Harus Keluar (Mundur)
07 Februari 2024

TERNATE, OT - Wali Kota Ternate, M Taihid Soleman, melantik dan mengambil sumpah/janji pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, pejabat Administrasi dan pejabat Fungsional di lingkup Pemerintah Kota Ternate, pada Rabu (7/2/2024) di aula Baabullah, kantor Wali Kota Ternate.

Sedikitnya 74 pejabat yang terdiri dari terdiri dari 8 JPT Pratama (eselon II), 61 pejabat Administrasi (eselon III dan IV) serta 5 pejabat Fungsional dilantik dan diambil sumpah oleh Wali Kota Ternate.

8 pejabat Pimpinan Tinggi Pratama atau setara eselon II yang dilantik diantaranya, Mohammad Syafei dilantik dalam jabatan Kadis Lingkungan Hidup dan Keberaihan Kota Ternate, Tonny S Pontoh, Kepala Dinas Perkim Kota Ternate, Muchlis Djumadil Kepala Dinas Pendidikan Kota Ternate, Muslim Gani Kadis Kebudayaan, Sarif Sabatun Staf Ahli Walikota Ternate bidang ekonomi dan pembangunan, Taufik Jauhar Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Ternate, Mohammad Hartono dilantik sebagai Kadis Ketahanan Pangan Kota Ternate, Rajman Makka dilantik dalam jabatan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana. 

Mereka dilantik berdasarkan Surat Keputusan Walikota Ternate Nomor 821.2/KEP/800/2024 tentang Pengangkatan Jabatan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kota Ternate Tanggal 6 Februari 2024.

BACA JUGA : Ini Nama 74 Pejabat Yang Dilantik Wali Kota Ternate

Wali Kota Ternate M Tauhid Soleman mengatakan, pelantikan ini berdasarkan hasil evaluasi dan uji kompetensi yang dilakukan beberapa bulan yang lalu.

"Pelantikan ini berdasarkan hasil seleksi terbuka dan uji kompetensi. Artinya sebelum kita pernah mendapat penghargaan soal penataan birokrasi. Semoga kedepannya kita mendapat penghargaan lagi," kata Wali Kota.

Menurutnya, tugas utama dari eselon II adalah memimpin dan memotivasi ASN organisasi pemerintah terkait pelayanan publik dan administrasi pemerintah. Begitu juga pejabat administrasi dan fungsional.

"Saya sangat berharap pejabat yang baru saja dilantik untuk dapat bekerja maksimal. Meskipun terdapat kendala seperti keterbatasan anggaran, sumber daya manusia dan sarana prasarana lainnya," katanya.

Untuk itu, lanjut Wali Kota, para pejabat yang baru dilantik harus memiliki target dalam bekerja, misalnya di Badan KB, stunting harus tuntas, begitu juga OPD lainnya.

"Kalau tidak bisa maka dengan sendirinya dia harus keluar (mundur dari jabatan). Sekarang aturan dalam tiga bulan sudah bisa dilakukan evaluasi. Jadi jangan berleha-leha, harus fokus dengan target. Karena kalau tidak maka harus siap untuk mengundurkan diri. Saya kira ini cara yang penting untuk memacu kinerja," tandasnya.

Dalam sambutannya, alumni STPDN angkatan 01 itu juga mengingatkan seluruh jajaran di Pemerintah Kota Ternate untuk berperan menyukseskan agenda Pemilu tanggal 14 Februari mendatang.

“Berkenaan dengan pemilu tahun 2024 yang akan dilaksanakan sebentar lagi, saya mengingatkan kepada seluruh masyarakat dan jajaran Pemerintah Kota Ternate pada khususnya, Tugas utama ASN adalah menjadi perekat dan pemersatu bangsa sehingga diharapkan mampu memelihara keamanan dan ketertiban,” pesannya. 

Wali Kota juga menyampaikan selamat kepada para pejabat yang baru saja dilantik. "Semoga jabatan yang diemban kepada saudara, dijadikan sarana untuk pengabdian dan ibadah yang berbuah manis di masa-masa yang akan datang. Akhirnya saya sampaikan selamat dan sukses atas pelantikannya, semoga semua yang kita perbuat hari ini dan di masa mendatang, mendapat ridha dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, Aamiin," tutup Wali Kota mengakhiri sambutannya.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT