Home / Indomalut / Ternate

7 Formasi PPPK Jabatan Guru di Kota Ternate Tidak Terisi

Total Ada 22 Formasi PPPK Kota Ternate Tahap I Yang Tidak Terisi
08 Januari 2025
Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi BKPSDM Kota Ternate, Nany Wardhany

TERNATE, OT - Sedikitnya 7 formasi jabatan guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kota Ternate tidak terisi. Formasi jabatan guru yang tidak terisi diantaranya  1 formasi bimbingan konseling dan 6 formasi guru pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Ternate melalui Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, Nany Wardhany, menyampaikan, total kebutuhan PPPK guru sebanyak 30 formasi jabatan sebagaimana kuota yang diberikan pemerintah pusat.

Namun dari total kuota yang dialokasikan pemerintah pusat, yang baru terisi sebanyak 23 formasi, sedangkan 7 formasi lainnya belum terisi.

Menurut Nany, formasi yang tidak terisi diperkirakan akan diisi oleh pelamar tenaga honorer (PTT) yang mendaftar di tahap II. “Jadi kalau pada tahap ke II ini pelamarnya masih kosong, otomatis tetap tidak terisi,” kata Nany, Rabu (8/1/2025) di kantor BKPSDM.

Dengan demikian, total ada 22 formasi jabatan PPPK Kota Ternate tahap I yang tidak terisi dengan rincian, 2 formasi tenaga teknis, 13 formasi tenaga kesehatan dan 7 formasi tenaga guru.

BACA JUGA : 15 Formasi PPPK Kota Ternate Tidak Terisi

Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi BKPSDM Kota Ternate, Nany Wardhany, menambahkan, saat ini peserta PPPK yang dinyatakan lulus pada tahap I, sedang melakukan pemberkasan seperti, surat keterangan dokter, surat keterangan bebas narkoba, ijazah, transkrip nilai, surat lamar, SKCK, pengisian daftar riwayat hidup, serta administrasi lainnya.

Jadwal pemberkasan, lanjut Nany telah dimulai sejak tanggal 1 Januari kemarin, hingga tanggal 31 Januari 2025, "jadwal pemberkasan itu selama satu bulan, mulai tanggal 1 sampai dengan tanggal 31 Januari 2025," ungkapnya.

Nany menerangkan, setiap informasi yang terkait dengan Seleksi PPPK Pemerintah Kota Ternate tahun 2024 akan diumumkan secara resmi melalui situs ternatekota.go.id dan @bkpsdm_ternate (instagram)

"Peserta juga diharapkan mengikuti dan memantau seluruh perkembangan pelaksanaan seleksi melalui saluran tersebut," pungkas Nany.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT