TERNATE, OT -Aninrawana (55), pedagang pentolan yang menjalani rawat inap akibat luka bakar yang dialaminya, pada Kamis (15/6/2023) sekira pukul 08:00 WIT dinyatakan wafat setelah menjalani perawatan medis selama 14 hari di RSUD Chasan Boesoirie Ternate.
Pria asal Sukabumi, Jawa Barat (Jabar) itu dinyatakan meninggal dunia saat dirawat di ruang rawat Kelas 1 AB, RSUD CB Kota Ternate, Maluku Utara.
Mendengar kabar wafatnya pria asal Sukabumi itu, Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman bersama istrinya langsung menuju ke RSUD untum melayat.
Salah satu petugas RSUD kepada wartawan membenarkan hal tersebut. Dia mengaku, pasien sebelumnya sudah dalam kondisi membaik.
"Kondisi pasien sudah sedikit membaik dan rencananya dipulangkan ke Jawa Barat pada Sabtu nanti, untuk dirawat di sana," katanya.
Dia menambahkan, sebelum meninggal pasien sudah sempat bercerita karena merasa senang akan pulang ke kampung halaman.
"Rencananya akan dibawa ke rumah yang berada di Kelurahan Santiong, dan besoknya diterbangkan ke kampung halamannya," pungkasnya.
Sekedar diketahui, korban terbakar pada Jumat 2 Juni 2023 akibat terkena api yang bersumber dari gerobak pentolannya di jalan Kelurahan Kampung Makassar Barat, pukul 08.30 WIT. Saat itu korban langsung dibantu warga dilarikan ke RS Dharma Ibu.
(ier)